logo
Disewakan
Dijual

Tipe Properti

Filter

Terbaru

Kelapa Gading

Jual Rumah di Kelapa Gading

Membeli rumah idaman menjadi sebuah kebutuhan yang mendasar bagi setiap keluarga. Rumah nyaman untuk dihuni, memiliki akses yang mudah ke pusat kota dan segala fasilitas, serta fitur rumah yang nyaman pasti merupakan dambaan semua orang.

Banyak yang harus dipertimbangkan saat akan membeli sebuah rumah, seperti lokasi rumah, apakah dekat dengan jalan raya yang memiliki akses lebih mudah kemana saja, ataukah di daerah pinggiran yang cenderung lebih sepi? Apakah dalam perumahan yang memiliki one-gated system, atau di sebuah ruko supaya dapat membuka usaha?

Jangan sampai Anda memiliki kekecewaan saat Anda membeli rumah. Oleh karena itu, pertimbangan-pertimbangan ini penting untuk dipikirkan, supaya tidak ada kekecewaan saat membeli rumah.Berikut ini akan dibahas jual rumah Kelapa Gading, Jakarta, tentang project perumahan Kelapa Gading dan sekitarnya, keuntungan membeli rumah di Kelapa Gading, dan infrastruktur dan fasilitas pendukung di Kelapa Gading.

Project Perumahan dan Jual Rumah Kelapa Gading dan Sekitarnya

Jual rumah Kelapa Gading murah dan terbanyak ada di dalam perumahan. Biasanya, banyak orang tak mau repot dengan membeli rumah dan harus merenovasi, menambah fasilitas pendukung, atau membeli tanah saja.

Biasanya, untuk hunian tempat tinggal, orang akan membeli rumah langsung jadi, dan solusinya adalah di perumahan.

Berikut adalah beberapa project perumahan Kelapa Gading dan sekitarnya, yang sering dilirik pembeli.

1. Perumahan Agung Sedayu City, Cluster Springwood

Perumahan Agung Sedayu City adalah superblok terbaru yang dibangun di atas lahan seluas 85 Ha. Perumahan ini dibangun di daerah Kelapa Gading, Jakarta, dengan lokasi di antara Kelapa Gading dan Cakung, tepatnya di jalur Kepala Naga. Perumahan Agung Sedayu City Kelapa Gading mengusung konsep One Stop Green Living.

Superblok ini terdiri dari beberapa cluster, yaitu Cluster Eropa, cluster Superwood, cluster Summerwood, dan Cluster Winterville. Di area superblok ini juga terdapat beberapa unit apartemen. Fasilitas yang didapatkan di dalam perumahan ini adalah parking building yang dijamin aman.

Cluster Winterville, contohnya, memiliki jenis rumah dengan 2, 3, ataupun 4 lantai. Dengan lokasi yang sangat strategis dan berada di Kawasan Kota Mandiri Kelapa Gading, dapat dituju melalui 2 akses, dengan konsep rumah mewah futuristik namun eco-living, dan sistem analisis trafik yang menunjukkan jalan di Kawasan Sedayu City didesain dengan sistem loop tanpa dead end road, sehingga lalu lintas sangat dinamis, membuat Anda benar-benar dapat mempertimbangkan untuk membeli hunian Kelapa Gading Anda di Perumahan Agung Sedayu City.

2. Royal Gading Mansion

Perumahan Royal Gading Mansion dibangun di Kawasan yang sangat strategis, yaitu di Kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara. Project Perumahan Royal Gading Mansion ini menawarkan nilai jual rumah Kelapa Gading dengan lingkungan yang aman, nyaman, serta lokasi yang strategis.

Kelebihan Perumahan Royal Gading Mansion ini yaitu:

  • Lokasi strategis, di kota Jakarta Utara.
  • Desain rumah yang menunjang gaya hidup modern.
  • Lingkungan yang aman dan nyaman.
  • Harga terjangkau tak kalah dari pasaran perumahan di Jakarta Utara lainnya.
  • Fasilitas mandiri di rumah, seperti sport club dan pool di dalam rumah.
  • Jarak yang dekat dengan pasar tradisional.

Ada banyak pilihan jual rumah Kelapa Gading tanpa perantara, juga bisa menjadi solusi Anda untuk membeli rumah idaman Anda di Kelapa Gading. Beberapa perumahan lain yang dapat menjadi pertimbangan Anda adalah Gading Grande Residence, Pondok Gading Residence, dan masih banyak project perumahan di Kelapa Gading.

Keuntungan Menjual Rumah di Kelapa Gading

Kawasan Kelapa Gading terletak di Kota Jakarta Utara, DKI Jakarta. Kecamatan ini dulunya adalah sawah-sawah yang tak terurus. Sejak tahun 1975, pengembangan daerah ini diserahkan sepenuhnya pada perusahaan properti Summarecon Agung. Alhasil, kota ini berkembang begitu pesat.Bahkan, kawasan Kelapa Gading digadang-gadang menjadi kota mandiri seperti Singapura, karena lengkapnya fasilitas yang ada di dalamnya, seperti tempat tinggal, makanan, kebutuhan sandang, pendidikan, serta hiburan.

Membeli rumah di Kelapa Gading sebagai tempat tinggal tentu akan menjadi pilihan yang tepat bagi Anda, karena lengkapnya fasilitas pendukung yang ada di sana. Anda dapat tinggal dengan nyaman dengan akses cepat kemana saja yang Anda perlukan.

Selain itu, jika Anda membeli rumah di Kelapa Gading sebagai investasi, ini adalah langkah yang tepat. Kelapa Gading adalah salah satu pusat bisnis di Jakarta Utara. Bukan sebuah kebetulan bahwa harga tanah dan rumah di kawasan ini akan semakin meningkat dari tahun ke tahun. Tak heran jika banyak bisnis properti yang tertarik untuk mengembangkan daerah ini, baik pebisnis lokal maupun internasional.

Infrastruktur dan Fasilitas Pendukung di Kelapa Gading

Infrastruktur dan fasilitas pendukung di Kelapa Gading tidak perlu diragukan lagi. Sebagai salah satu Kawasan mandiri, semua fasilitas yang dibutuhkan ada disini. Kegiatan berbelanja didukung dengan adanya pasar tradisional, minimarket, super dan hypermarket.

Tak hanya itu, beberapa pusat perbelanjaan besar juga ada di daerah ini, antara lain Kelapa Gading Trade Center, Mall Kelapa Gading, Kelapa Gading Sports Mall, Mall Artha Gading dan Mall of Indonesia (MOI).

Akses transportasi yang mudah ke Kelapa Gading juga menjadi alasan mengapa harus beli rumah Kelapa Gading. Di sebelah barat Kawasan ini, terdapat jaringan jalan tol dalam kota yang menghubungkan Kawasan ini dengan Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Selain itu bus Trans Jakarta juga melintasi daerah ini. stasiun LRT Kelapa Gading juga berjarak hanya 5 menit dari daerah ini.

Untuk kebutuhan pendidikan, terdapat berbagai macam jenjang pendidikan di Kelapa Gading, mulai dari TK hingga perguruan tinggi. Yayasan Pendidikan Al-Azhar adalah salah satunya. Lembaga bimbingan yang siap membantu anak-anak Anda untuk mengembangkan skill nya juga tersedia disini, antara lain lembaga belajar bahasa, bimbingan belajar, dan musik.

Fasilitas kesehatan yang mendukung juga tersedia. Anda tak perlu khawatir jika sewaktu-waktu membutuhkan konsultasi medis atau obat-obatan, karena di daerah ini tersedia puskesmas, klinik swasta, maupun Rumah Sakit. Di samping itu juga ada beberapa apotek yang memiliki tempat praktik dokter umum.

Nah bagi Anda pecinta kuliner dan food travelling, tak perlu jauh-jauh, karena akses untuk berbagai macam makanan, mulai dari masakan Indonesia, masakan Thailand, masakan Jepang, hingga makanan cepat saji tersedia di sini. Salah satu pusat makanan terkenal di Kelapa Gading adalah Gading Food City, La Piazza, dan Gading Batavia.

Itu tadi adalah informasi tentang jual rumah di Kelapa Gading. Pastikan Anda mengambil keputusan yang tepat untuk membeli rumah Anda, dengan kriteria rumah yang ideal menurut Anda, baik untuk hunian yang nyaman, maupun untuk sarana investasi untuk hari tua Anda. Rumah di Kelapa Gading bisa jadi pertimbangan Anda yang baik untuk membeli rumah.

© 2021 Jendela360. All rights reserved.