16 Cara Mudah Menghemat Tempat di Kamar Tidur Minimalis

by

|

|

,

Bila Anda mengalami masalah yang sering dialami penghuni apartemen, yakni ukuran ruang yang kecil, ada cara mudah menghemat tempat di kamar tidur minimalis Anda. Berikut ini beberapa ide yang bisa Anda terapkan di kamar tidur, untuk memastikan area tidur Anda tenang dan nyaman.

kamar tidur minimalis
Photo credit: /i.pinimg.com

Cermin

Cermin jadi satu cara terbaik untuk membuat ruangan terlihat lebih luas. Cermin besar bisa menambah pencahayaan dan ilusii ruang lebih luas di kamar tidur yang sempit.

Tempat tidur menempel di dinding

Tempat tidur yang menempel pada dinding jadi solusi tepat untuk kemar tidur kecil. Ruang terbuka di bawah tempat tidur bisa memperluas ruangan, dan Anda juga bisa menyimpan barang seperti sepatu atau buku dibawahnya. Memasang lampu pada dinding juga menghemat tempat.

Rak dinding

Tidak ada tempat untuk meja di samping tempat tidur? Anda bisa gantungkan rak pada dinding. Rak dinding bisa Anda gunakan untuk menyimpan buku dan aksesoris lain di ruangan yang sangat sempit.

Rak yang tinggi

Untuk mendapat area penyimpanan lebih banyak, Anda bisa gantungkan rak di tempat tinggi di sepanjang ruangan. Dengan begitu bagian lantainya tidak sempit dan Anda mendapat banyak area penyimpanan.

Baca artikel lainnya tentang furniture multifungsi yang harus ada di apartemen Anda.

Rak mini tempel

Ada lagi rak yang hanya memakan tempat sangat sedikit, yakni rak simpel di samping tempat tidur. Rak mini ini bisa Anda buat dari kayu bekas, lalu ditempel pada dinding dan Anda bisa meletakkan benda seperti tanaman di atasnya.

Pencahayaan

Pencahayaan di plafon biasanya kurang menarik jadi tak ada salahnya bila Anda menambahkan pencahayaan pada ruang. Lampu dinding pada kamar tidur kecil tidak memakan tempat seperti lampu lantai.

Meja rak

Rak yang dipasang pada dinding bisa berfungsi ganda sebagai meja. Dengan begitu Anda bisa menciptakan area kerja di samping tempat tidur.

Rak di atas tempat tidur

Kenapa tidak memanfaatkan ruang di atas tempat tidur Anda? Rak yang dipasang pada atas tempat tidur menambah ruang penyimpanan Anda, dan pencahayaan di bawahnya menambah terang ruangan. Bila Anda senang membaca di tempat tidur, pastikan rak dipasang sesuai jangkauan Anda ketika duduk di tempat tidur.

Gunakan Murphy bed

Tempat tidur Murphy bed bisa menghemat lebih banyak tempat dan ruangan Anda jadi lebih stylish. Ketika Anda tinggal di apartemen studio atau ingin memiliki lebih bayak ruang di kamar anak yang kecil, Murphy bed jadi solusi untuk membuat ruangan lebih terbuka.

Lemari tanpa pintu

Bila dinding membuat ruangan terasa sempit, pilihan yang bisa Anda coba adalah menggunakan lemari tanpa pintu. Dengan begitu ruangan akan terasa lebih luas.

Kamar tidur menyatu dengan balkon

Bila tempat tidur berada di dekat balkon, Anda bisa ciptakan area seolah kamar tidur menyatu dengan balkon sehingga terkesan lebih luas.

kamar tidur minimalis
Photo credit: www.ikea.com

Pilihan warna yang cerdas

Penggunaan warna ringan di kamar tidur minimalis membuat kamar tidur Anda terasa lebih luas. Bila tidak suka kamar tidur dengan warna putih, Anda bisa tambahkan lukisan pada dinding untuk menambah luas secara visual.

Satukan tempat duduk dan tempat penyimpanan

Meski armchair bisa memberi kesan cantik pada kamar tidur, kursi ottoman jadi pilihan yang lebih praktis bila Anda kekurangan tempat. Kursi ottoman bisa berfungsi sebagai tempat duduk serta tempat penyimpanan.

Kabinet pada dinding

Penambahan kabinet bisa diletakkan di atas tempt tidur. Anda bisa memanfaatkannya sebagai area penyimpanan barang.

Pencahayaan dari jendela

Pada jendela, Anda bisa gunakan tirai yang nyaman tapi tidak terlalu tebal.

Palet warna yang simpel di kamar tidur minimalis

Memilih palet warna yang simpel membuat kamar tidur minimalis Anda tetap nyaman dan menenangkan.

Anda tertarik berkreasi dengan kamar tidur minimalis di apartemen di Jakarta? Jendela360 bisa bantu temukan hunian apartemen yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

 

Artikel Lainnya