7 Lunch Box Thermal Portable, Mudah Dibawa Kemana Saja

by

|

|

Lunch box thermal Portable – Pada keadaan sibuk bekerja atau aktivitas yang padat atau mobilitas yang tinggi, sering kali kita malas untuk menyiapkan makanan sehat, membeli makanan, dan menjaga makanan agar tetap segar, atau bahkan lupa untuk makan. Padahal, makanan adalah salah satu sumber utama agar energi kita terus terjaga dan dapat melakukan aktivitas lainnya tanpa merasakan lelah atau sakit.

Itu mengapa, keberadaan lunch box thermal portable hadir untuk anda yang memiliki kendala tersebut. Lunch box dapat menjaga makanan anda agar tetap segar, menyimpan makanan yang anda siapkan dari rumah sehingga tidak perlu membeli makanan lagi.

Daripada harus menggunakan kantong plastik atau wadah sekali pakai pada makanan, lunch box dapat mengurangi limbah plastik yang mencemari lingkungan sehingga dapat berkontribusi pada pelestarian lingkungan.

Lunch box menawarkan keunggulan dalam menyimpan makanan agar bertahan lama dan tetap segar atau hangat, seperti misalnya sop hangat, sup, nasi goreng, buah atau salad dan makanan lainnya.

Dengan adanya lunch box thermal portable dapat memudahkan anda untuk menyimpan makanan dan membawa makanan tersebut kemanapun anda pergi.

Artikel ini akan merekomendasikan lunch box thermal portable yang mudah dibawa kemana saja, dan ramah lingkungan.

1. Tefal Masterseal To Go

lunch box thermal portable

Pertama adalah Tefal Masterseal To Go, Lunch box yang satu itu di desain dengan kedap udara dan tahan bocor dan kapasitas yang besar untuk menyimpan dan menahan makanan lebih banyak dan tetap segar.

Lunch box ini menjadi pilihan utama untuk digunakan sehari – hari.

2. Lock & Lock Heat Resistant Lunch Box

Lunch box satu ini dilengkapi dengan lapisan yang tahan panas sehingga membantu menjaga suhu makanan dengan baik bahkan setelah beberapa jam.

Bagian dalamnya yang halus dan minimalis memudahkan pembersihan setelah digunakan, sehingga dapat menggunakan lunch box ini secara praktis dan nyaman setiap hari.

3. Zojirushi Stainless Steel Food Jar

Terbuat dari stainless steel berkualitas tinggi yang dapat menahan suhu panas dari makanan selama berjam-jam. Lunch box yang satu ini dipercaya karena awet dalam penggunaannya dan dapat menjaga makanan agar tetap segar.

4. Mosh Food Pot

lunch box thermal portable

Lunch box yang satu ini yaitu Mosh Food Pot, memiliki desain minimalis dan inovatif dengan kemampuannya untuk menjaga suhu dan kesegaran makanan panas atau dingin.

Mosh Food Pot cocok digunakan sehari-hari, baik itu saat bekerja, ataupun digunakan saat piknik atau bepergian jauh.

5. Thermos All-In-One Vacuum Insulated Stainless Steel Meal

Lunch box satu ini sangat multifungsi, memiliki fitur yang inovatif seperti penyimpanan yang besar, memiliki beberapa ruang untuk menyimpan beberapa makanan.

Terbuat dari stainless steel dengan kualitas terbaik menjadikan lunch box ini memiliki kekuatan dan ketahanan yang luar biasa, cocok digunakan dalam berbagai situasi.

6. Tupperware Insulated Lunch

Tupperware insulated lunch cocok dijadikan sebagai penyimpanan makan siang di kantor, selain desainnya yang minimalis, lunch box ini juga dapat menyimpan berbagai makanan dan menjaga kesegaran dan ketahanan dengan baik.

7. OXO Good Grips Thermal Food Jar

lunch box thermal portable

Rekomendasi lunch box yang terakhir adalah OXO Good Grips Thermal Food Jar, cocok digunakan di berbagai situasi, desainnya yang elegant dan harga yang terjangkau sehingga bisa digunakan oleh berbagai kalangan.

Lunch box yang satu ini dapat menyimpan makanan agar tahan lama dan tetap segar karena tutupnya yang kedap udara dan tidak bocor.

__

Itulah beberapa rekomendasi lunch box thermal portable yang mungkin salah satunya menjadi pilihan anda dalam membawa makanan untuk makan siang di kantor, atau saat pergi piknik atau perjalanan keluar kota.

Lunch box yang kami rekomendasikan memiliki kualitas dan desain yang baik, dan dapat menyimpan makanan tetap hangat atau dingin dan segar sepanjang waktu.

Jika anda sedang mencari beberapa rekomendasi apartemen dengan fasilitas lengkap, dekat dengan berbagai perkantoran dan pemandangan yang indah, anda bisa kunjungi Jendela360. Disana menyediakan informasi penting mengenai harga, fasilitas, lingkungan, dan informasi penting lainnya, segera kunjungi!

Artikel Lainnya