7 Rekomendasi Hotel Kapsul Terbaik di Bandung

by

|

|

,

Hotel Kapsul di Bandung — Jendela360. Kota Bandung merupakan salah satu destinasi kota untuk wisata yang paling sering dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun wisatawan asing.

Bicara soal Bandung, sudah tidak heran jika Kota yang dijuluki sebagai Kota Kembang ini memiliki tempat wisata dan terkenal dengan cafe-cafe yang tidak ada habisnya.

Bandung merupakan Kota dengan segudang tempat rekreasi yang selalu mencuri perhatian para wisatawan setiap tahunnya.

Begitu juga soal Hotel, contohnya Hotel Kapsul di Bandung yang banyak diminati oleh para wisatawan backpacker karena mereka ingin hotel yang simple dengan fasilitas yang lengkap.

Dari sisi harga, Hotel Kapsul  memiliki harga yang bisa dibilang terjangkau sehingga sangat cocok untuk wisatawan backpacker yang ingin menghemat budget.

Hotel Kapsul merupakan hotel yang sangat kecil, berjumlah banyak dengan desain menumpuk persis seperti namanya “kapsul”. Namun meski begitu, Hotel Kapsul di Bandung memiliki fasilitas yang lengkap dan beragam.

Hotel Kapsul di Bandung merupakan pilihan yang banyak diminati bagi para wisatawan backpacker. Selain harga nya yang sangat terjangkau dibandingkan dengan jenis akomodasi lain, Hotel Kapsul juga sangat simple sehingga cocok untuk backpacker dan solo traveler yang tidak ingin ribet dalam soal penginapan.

Jika Anda tertarik untuk berlibur ke Kota Bandung dan ingin mencoba sensasi menginap di Hotel Kapsul di Bandung, berikut beberapa rekomendasi Hotel Kapsul terbaik di Bandung dan cocok untuk menjadi tempat penginapan para backpacker yang akan berlibur ke Kota Kembang!

7 Hotel Kapsul Terbaik di Bandung

1. Bobobox Pods Dago

Hotel Kapsul di Bandung - Bobobox Pods Dago

Alamat : Jl. Sultan Tirtayasa No. 11
Harga sewa: Rpxxx/malam 

Salah satu Hotel Kapsul yang belakangan ini sering menarik perhatian adalah Bobobox Pods yang terletak di jalan Sultan Tirtayasa yang masih berada di kawasan elit Dago.

Memiliki desain yang aesthetic serba putih, Bobobox Pods Dago ini dijuluki sebagai Hotel Kapsul Instagrammable. Letaknya juga sangat strategis di kelilingi oleh berbagai cafe hits dan coffeeshop ternama di Bandung, jadi tidak perlu repot-repot untuk berkendara.

Cukup jalan kaki dan Anda bisa mendapatkan semua yang Anda butuhkan dalam satu kawasan. Bobobox Pods Dago memiliki konsep smart room dan bisa mengatur fasilitas dalam kamar dengan menggunakan handphone kita sendiri.

Bobobox Pods Dago memiliki fitur lampu kamar yang bisa diubah sesuai dengan selera kita. Bobobox juga memiliki pintu pada setiap kapsul sehingga privacy sangat terjaga. Selain itu, harganya sangat terjangkau dan cocok untuk semua kalangan.

2. Temmu Co-Living

Hotel Kapsul di Bandung - Temmu Co-Living

Alamat : Jl. Abdul Rahman Saleh No. 68 A
Harga sewa: Rpxxx/malam

Hotel Kapsul yang satu ini memiliki konsep minimalis dan merupakan hotel yang instagrammable. Banyak sekali spot foto yang instagrammable di berbagai sisi.

Temmu Co-Living berlokasi strategis dan sangat dekat dengan Bandara Husein Sastranegara dan bisa memudahkan para wisatawan yang pergi ke Bandung menggunakan pesawat.

Temmu Co-Living dilengkapi dengan rooftop yang bisa dijadikan tempat bersantai sambil menikmati udara Kota Bandung. Harga hotel hapsul ini juga tergolong sangat murah hanya sekitar 120.000 saja.

3. Tokyo Cubo 

Hotel Kapsul di Bandung - Tokyo Cubo 

Alamat : Jl. Pandawa No. 2
Harga sewa: Rpxxx/malam

Rekomendasi Hotel Kapsul di Bandung selanjutnya adalah Tokyo Cubo. Sesuai dengan namanya, Hotel Kapsul yang satu ini memiliki desain khas Negeri Sakura, Jepang.

Berlokasi sangat strategis dekat dengan pusat night culinary Bandung. Hotel Kapsul yang satu ini menyuguhkan kesan yang sejuk dan indah karena memiliki desain ala Jepang.

Jenis Kapsul di hotel ini dibedakan untuk perempuan (Tipe Ginza) dan untuk laki-laki (Tipe Shinjuku). Ukuran dari setiap kapsul di hotel ini tidak terlalu kecil dan tergolong lumayan besar untuk ukuran hotel kapsul.

Fasilitasnya cukup lengkap, dari mulai loker, kamar mandi, dan mushola. Harga hotel kapsul ini sangat terjangkau hanya 107.000 per malam.

4. Inap at Capsule Hotel

Alamat : Tower D, Lt 19 Grand Asia Afrika Apartment
Harga sewa: Rpxxx/malam

Inap at Capsule Hotel ini merupakan Hotel Kapsul yang memberi pemandangan yang sangat indah. Berada di lantai 19, Inap at Capsule Hotel merupakan Hotel Kapsul tertinggi di Kota Bandung.

Fasilitas di Inap at Capsule Hotel sangat lengkap dari mulai wifi, kamar mandi, cermin rias, dan dapur mini yang dilengkapi mincrowave.

Lokasinya sangat strategis, berada di pusat Kota Bandung yaitu Asia Afrika dan dekat dengan salah satu jalan legend di Kota Bandung, Jalan Braga yang dikelilingi cafe-cafe hits yang sering menjadi destinasi para wisatawan.

Untuk harga, Inap at Capsule Hotel menawarkan harga yang sangat murah dengan fasilitas dan pemandangan yang indah, hanya sekitar 115.000 permalam.

5. VK Pods Bandung

Alamat : Paskal Hyper Square Blok A26
Harga sewa: Rpxxx/malam

Rekomendasi selanjutnya adalah VK Pods Bandung. Hotel Kapsul ini terletak di kawasan Mall terbesar dan terlengkap di Bandung, 23 Paskal.

Letaknya yang strategis dan berada di pusat perbelanjaan membuat Hotel Kapsul ini sangat diminati banyak wisatawan.

Selain itu, lokasi Hotel Kapsul ini dekat dengat pusat night culinary Bandung dan bisa ditempuh dengan jalan kaki sekitar 10 menit saja.

VK Pods Bandung memiliki kapsul yang sangat nyaman dengan ukuran kasur lebih besar daripada Hotel Kapsul pada umumnya.

Harga hotel kapsul ini sekitar 150.000 per malam dengan fasilitas kamar mandi, loker, dan kasur queen size.

6. Mypodroom Capsule Hotel

Alamat : Jl. Dalem Kaum 102 Cikawao
Harga sewa: Rpxxx/malam

Mypodroom Capsule Hotel merupakan salah satu Hotel Kapsul terbaik di Kota Bandung. Desainnya yang minimalis dan terkenal sangat bersih menjadi unggulan bagi Mypodroom Capsule Hotel.

Letaknya strategis berada di pusat Kota Bandung dan sangat dekat dengan beberapa pusat perbelanjaan dan tempat makan populer di Bandung.

Mypodroom Capsule Hotel dilengkapi dengan fasilitas lampu tidur, tirai, dan kasur beserta bantal guling yang nyaman. Tersedia juga fasilitas dapur, kamar mandi, dan loker untuk menyimpan barang-barang pribadi. Harga hotel kapsul ini sekitar 160.000 per malam.

7. Shakti Capsule Cihampelas

Alamat : Jl. Cihampelas no. 119 Bandung
Harga sewa: Rpxxx/malam

Rekomendasi Hotel Kapsul yang terakhir adalah Shakti Capsule yang berada di jalan legend Kota Bandung yaitu Cihampelas.

Shakti Capsule merupakan hotel kapsul yang modern dan canggih, cocok untuk para generasi millenial. Memiliki desain kapsul seperti berada di luar angkasa, dilengkapi dengan teknologi yang canggih seperti Smart TV, fitur pengaturan lampu, dan headphone.

Shakti Capsule sangat cocok untuk anak muda yang ingin berwisata ke Bandung secara simple dengan fasilitas yang serba canggih. Harga hotel kapsul ini sangat murah hanya sekitar 90.000 per malam.


Itulah 7 rekomendasi Hotel Kapsul di Bandung yang memiliki fasilitas dan desain terbaik yang bisa Anda kunjungi.

Hotel Kapsul sangat cocok bagi Anda yang ingin berpergian backpacker dan juga tidak mau ribet. Dengan fasilitas yang lengkap dan juga harga yang terjangkau, Hotel Kapsul di atas merupakan pilihan yang tepat.

Jika Anda ingin mencari apartment yang dekat dengan Hotel Kapsul di Bandung, kunjungi Jendela360 yang menyediakan berbagai pilihan unit  Apartemen Bandung yang berkualitas, dengan jaminan harga termurah! Rasakan juga pengalaman sewa apartemen dengan mudah, cepat, tanpa ribet.

Artikel Lainnya