9 Tempat Instagramable di Jakarta, Cocok Untuk Photoshoot!

by

|

|

,

Tahukah Anda? Berdasarkan survei yang dilakukan oleh Hoppa, yaitu perusahaan penyedia jasa transportasi online di 116 negara, memaparkan bahwa Jakarta menempati peringkat keempat setelah kota Berlin, Shanghai, dan Seoul dalam kategori kota terfavorit untuk selfie di Instagram.

Hal tersebut menunjukkan bahwa Jakarta termasuk kota yang banyak memiliki tempat yang cantik dan cocok untuk dijadikan background selfie ataupun photoshoot.

Anda bisa melakukan photoshoot pre-wedding, hunting foto, promosi produk, formal profile picture, ataupun wisuda di berbagai tempat Jakarta yang kece dan instagramable. Agar Anda tidak penasaran, berikut daftar tempat instagramable di Jakarta yang populer.

Daftar Tempat Instagramable di Jakarta yang Wajib Anda Kunjungi!

1. Museum Macan

tempat instagramable di jakarta

Sumber foto: nininmenulis.com

Alamat: Jalan Panjang No. 5 Kebon Jeruk, Jakarta Barat, DKI Jakarta

Jangan salah, tak seperti namanya, museum ini tidak ada koleksi hal yang berbau macan, lho! Seperti replika atau macan yang diawetkan.

Tapi, Anda tak perlu khawati karena museum macan sangat aesthetic dan banyak koleksi karya seni lintas masa, mulai dari tradisional sampai dengan modern yang akan membuat Anda terpukau.

Banyak spot kekinian yang cocok untuk photoshoot. Tidak hanya sekadar menampilkan karya seni yang indah, tempat ini juga bisa menjadi sarana edukasi untuk semua kalangan.

2. Hauwke’s Auto Gallery

tempat instagramable di jakarta

Sumber foto: mildspot.com

Alamat: Jalan Puri Mutiara VI No. 18B, Pasar Minggu, Jakarta Selatan

Hauwke’s Auto Gallery adalah museum mobil kuno yang sedang hits akhir-akhir ini. Museum ini cocok untuk Anda, penggemar automotif yang ingin eksplor mobil lawas keren dan aesthetic.

Bahkan, ada 4 koleksi mobil dari presiden Indonesi, lho! Galeri ini juga memiliki berbagai dekorasi yang unik dan instagramable.

Tak jarang, tempat ini dijadikan sebagai tempat untuk foto pre-wedding dan shooting film. 

3. Pasar Seni Ancol

tempat instagramable di jakarta

Sumber foto: goodnewsfromindonesia.id

Alamat: Taman Impian Jaya Ancol, Jalan Lodan Timur No. 7, Pademangan, Jakarta Utara

Wahana rekreasi ini terkenal indah dan menarik karena ada banyak koleksi kerajinan patung, pahat, dan lukisan yang bisa Anda nikmati.

Tak hanya itu, pasar ini juga memiliki galeri sebagai tempat pameran, pertunjukan karya seni, musik (misalnya Friday Jazz Night), film, dan forum diskusi yang sayang kalau Anda lewatkan.

Lebih dari 120 studio seniman ada di Pasar Seni Ancol yang terkenal eksotis untuk dijadikan sebagai background foto Anda. Kesan foto yang akan Anda hasilkan dari tempat ini pasti unik dan chic.

4. Toko Merah

tempat instagramable di jakarta

Sumber foto: kumparan.com

Alamat: Jalan Kali Besar Barat No. 11, Tambora, Jakarta Barat

Tempat instagramable di Jakarta selanjutnya adalah Toko Merah yang terkenal dengan keindahan tempatnya dan bertema klasik sehingga cocok untuk dijadikan tempat photoshoot, terutama pre-wedding.

Arsitekturnya khas bergaya tionghoa yang didominasi oleh warna merah. Tempat megah dan antik ini wajib ada di list hunting foto Anda!

5. Kokonut and Curtains

kokonut and curtains

Sumber foto: review.bukalapak.com

Alamat: Komplek Taman Ria Senayan, Jalan Gatot Subroto, Tanah Abang, Jakarta Pusat

Cafe ini terkenal sebagai tempat yang cocok untuk berfoto ria dengan konsep finnishnya yang kental. Dekorasinya out of the box dan instagenic sehingga banyak orang yang tertarik untuk mengunjungi cafe ini.

Nuansa asrinya terasa seperti di Bali yang hijau dan dipenuhi pepohonan yang rindang.

Cafe ini berkonsep outdoor dan all-white dan outdoor sehingga sangat pas untuk dijadikan background photoshoot Anda. Wajib masuk ke dalam list spot foto Anda!

6. Yesterday Lounge

yesterday lounge

Sumber foto: culinarybonanza.com

Alamat: Jalan Pangeran Antasari, Jalan Puri Sakti 7 No. 36A, Cilandak, Jakarta Selatan

Cafe ini bernuansa bengkel dengan beberapa vespa yang dijadikan sebagai pajangan, velg dijadikan alas meja, dan kursi yang didesain mirip dengan jok mobil. Selain itu, terdapat plat motor dan poster vintage yang dipajang sehingga semakin menambah kesan bengkel klasik.

Suasana di bengkel ini sungguh indah ketika malam hari dengan cahaya lampunya yang remang-remang sehingga terasa romantis jika Anda turut membawa pasangan Anda untuk photoshoot sekaligus berkencan romantis di cafe ini.

Suasana yang berbeda bisa Anda rasakan ketika memilih untuk berada di bagian outdoor yang ada taman hijau dengan meja dan kursi yang nyaman.

Selain itu, di bagian atas juga tak kalah menarik karena ada kaca besar dan meja billiard di tengah ruangan. Sangat cocok untuk dijadikan tempat photoshoot bukan?  

7. ONNI House

onni house

Sumber foto: tempat.com

Alamat: Jalan Tanjung Duren Utara V No. 242, Duren Utara, Jakarta Barat 

Tempat ini sangat unik dan termasuk hidden gem di Jakarta. Suasananya sangat rindang dan terdapat banyak bunga warna-warni yang sangat cantik.

Anda juga bisa memilih waktu saat golden hour untuk melakukan photoshoot di tempat ini jika ingin memiliki konsep foto yang classic aesthetic.

Banyak spot foto lainnya yang salah satunya bisa Anda jadikan sebagai pilihan sesuai dengan konsep foto yang Anda inginkan. Dekorasi uniknya membuat hasil jepetan Anda sangat insta-worthy!

8. Haluu World

haluu world

Sumber foto: dakatour.com

Alamat: The Warehouse Plaza Indonesia, Jalan M.H. Thamrin No. 28-30, Menteng, Jakarta Pusat

Cafe hits yang terletak di Plaza Indonesia ini sangat direkomendasikan untuk Anda yang ingin berswa foto dengan konsep colorful.

Tempat ini sangat seru dan menyenangkan karena ada 13 spot kece yang menjamin hasil foto Anda begitu ciamik!

9. Wraps and Rolls

wraps and roll

Sumber foto: anakjajajan.com

Alamat: Crown Golf Boulevard No. 116 Kamal Muara Penjaringan, Jakarta Utara

Dari depan, tampilan cafe cantik ini sungguh menarik karena berbentuk gerbong kereta yang colorful. Tak heran karena cafe ini memang mengusung konsep public transportation. Tempat ini sangat cocok bagi Anda yang photogenic

Yup! Itulah beberapa tempat instagramable di Jakarta yang wajib banget untuk Anda jadikan sebagai spot untuk berswafoto. Kira-kira tempat mana yang sangat menarik perhatian Anda? Sertakan jawaban Anda di kolom komentar di bawah, ya!

Semoga artikel ini bisa membantu Anda menemukan spot foto yang baru agar tidak itu-itu saja. Jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan tempat dengan tidak membuang sampah sembarangan dan ikuti peraturan yang ada!

Terakhir, jika Anda ingin menyewa apartemen studio idaman yang nyaman dan aesthetic untuk dijadikan sebagai spot foto, Anda bisa mencari dengan mudah dan cepat di situs Jendela360. Terdapat banyak rekomendasi beserta detailnya yang bisa menjadi pertimbangan Anda untuk memilih sesuai kriteria yang Anda inginkan.

Artikel Lainnya