Tungau yang biasa kita kenal kenal sebagai kutu kasur adalah hewan mungil yang berwarna merah bila ada di sekitar lingkungan hunian sering membuat risih, ingin segera membasminya.
Hewan yang satu ini nggak mudah terlihat dengan mata telanjang karena ukurannya kecil bangat. Tungau biasa bersarang di dalam isi busa kasur, sofa, dan karpet. Di tempat-tempat itulah tungau bersemayam dan bisa memperoleh makanan berupa sel kulit mati manusia atau sisa-sia materi organik lainnya.
Keberadaan tungau di lingkungan hunian termasuk apartemen tidak bisa dibiarkan begitu saja. Ini karena tungau bisa menjadi penyebab bentol-bentol setelah bangun tidur, gatal-gatal, atau memicu sesak nafas dan gejala alergi lainnya.
Risih enggak sih bila tungau tetap bersarang di perabotan yang kita punya? Bagaimana cara mengusir keberadaan tungau yang hinggap sudah terlalu lama?
Mengusir tungau itu gampang-gampang susah karena disamping ukurannya kecil juga jika sudah dibasmi akan muncul kembali di tempat yang sama.
Baca juga: 10+ Tips dan Cara Membuat Kamar Apartemen Tidak Pengap
Nah, sebagai alternatif membasmi tungau agar tidak kembali, kamu bisa menggunakan langkah-langkah alami berikut ini!
1. Jemur di Bawah Sinar Matahari
Menjemur sebuah kasur dan sofa yang terkena tunggau merupakan cara pertama yang biasa dilakukan para ibu rumah tangga dan optimal untuk mengusir tungau dari perabot rumah tangga.
Sebelum menjemur kasur, bantal, sofa dan guling, sebaiknya jika anda menjauhkan bahan lain yang biasanya menjadi tempat tungai bersembunyi. Hal ini guna mencegah kutu busuk pindah pada tempat tersebut.
Selain bertujuan untuk membersihkan kutu, ternyata menjemur bantal juga bisa mencegah posisi salah bantal.
2. Semprot dengan Air Garam
Siapkan botol semprotan, lalu isi botol dengan air secukupnya dan campurkan dengan dua sendok garam, lalu dikocok. Semprotkan campuran kedua bahan tersebut ke kasur dan area lain yang terkena sarang tungau. Campuran ini sangat sederhana, bisa dibuat sendiri namun terbukti ampuh bisa membunuh tungau.
3. Cuci dengan Air Panas
Jika kamu menggunakan perlengkapan tidur yang bisa dicuci, sebaiknya cuci dengan menggunakan air panas dengan dicampur menggunakan sabun yang ada tulisannya anti-bakteri. Setelah itu keringkan di bawah sinar matahari langsung.
4. Pembasmi Serangga dan Minyak yang Aromanya Lavender
Pembasmi serangga juga bisa digunakan, lho! Untuk menghilangkan tungau kasur khususnya yang memiliki aroma lavender yang bisa digunakan seacara langsung.
Selain pembasmi serangga, aroma lavender yang berbentuk minyak juga lebih efektif dalam mengusir kutu busuk. Aroma dari bunga ini sangat tidak disukai oleh tungau, sehingga bisa diambil kesimpulan bahwa lavender merupakan alternatif sederhana yang bisa anda gunakan.
Semprotkan minyak atau taruh bunga lavender kering dibawah kasur.
5. Lilin
Lilin merupakan bahan yang cukup ampuh untuk menghilangkan kutu kasur. Carannya cukup dengan meneteskan cairan lilin pada celah dimana biasanya menjadi tempat kutu bermukim. Lakukan secara merata agar kutu-kutu dikasur bisa benar-benar bersih.
Baca juga: Cari Lilin Aromaterapi? Ketahui Dulu 10 Jenis Lilin Aromaterapi ini!
6. Kulit Durian
Aroma durian yang sangat kuat juga dapat membuat manusia merasa pusing dan mual. Ternyata aroma yang begitu menyengat dari buah ini sangat tidak disenangi tungau.
Konon katanya, aroma durian bisa membuat tungau tidak nyaman dan langsung mati. Jadi sehabis makan durian, jangan buang kulitnya ya! Kamu bisa memanfaatkan kulit durian ini sebagai penghilang dan membasmi tungau secara alami.
Caranya, cukup dengan meletakkan kulit durian di kamar atau ruangan-ruangan lain yang berpotensi bisa menjadi sarang tungau. Tempatkan di dekat titik yang paling mungkin menjadi sarang bagi tungau, misalnya saja di sudut tempat tidur atau bawah tempat tidur.
7. Cuka
Cuka salah satu bumbu dapur lainnya yang bisa kamu gunakan untuk membasmi tungau secara alami. Bahkan cara menggunakan cuka untuk mengusir tungau lebih mudah ketimbang bahan lain.
Cukup semprotkan cuka ke tempat tungau bersarang. Maka tungau dan telurnya pun akan cepat mati. Oiya, kamu tidak perlu mencampur cuka dengan air ya untuk membasmi tungau.
Kamu hanya tinggal memindahkannya langsung ke botol semprot, seperti botol bekas spray atau botol semprot penyiram tanaman.
8. Taburkan Silica Gel
Silika gel bisa kamu gunakan untuk menghilangkan tungai. Caranya adalah dengan mebnaburkan silica gel ini ke seluruh kamar dan sebagian kasur. Tungau akan menempel sendiri di silica gel dan mati dengan sendirinya.
9. Bunga Pandan
Selanjutnya bahan yang bisa kamu gunakan untuk membasmi tungau adalah bunga pandan atau biasa disebut juga pudak. Bagian tanaman yang satu ini tergolong ampuh dalam mengatasi tungau. Cara menggunakannya pun cukup mudah.
Dengan menaruh bunga pandan di sekitar tempat yang sekiranya menjadi sarang tungau bersembunyi. Bau menyengat dari bunga pandan akan membuat tungau tidak nyaman dan hilang dalam waktu singkat.
Selain untuk mengatasi gangguan tungau, bunga pandan bisa juga dipakai untuk mengatasi serangga seperti kutu busuk dan kecoa.
10. Jus Bawang
Percaya atau tidak, bawang merah dan bawang putih bisa menjadi cara menghilangkan tungau di kasur secara alami, lho! Caranya pun cukup mudah. Haluskan kedua jenis bawang tersebut dengan menggunakan blender.
Setelah itu, saring dan ambil sarinya saja. Kemudian, oleskan jus bawang ini di tempat yang kamu curigai sebagai sarang tungau, seperti sudut tempat tidur, celah yang ada di tempat tidur kamu, permukaan karpet, atau celah-celah sofa. Dalam beberapa jam tungau akan keluar dan berjatuhan satu persatu.
11. Penyedot Debu
Hal ini terbilang lebih mudah namun harus lebih rutin dalam penerapan. Penyedot debu bisa membersihkan kutu kasur berserta telurnya. Jadi anda akan aman dari gangguan kutu meski hanya dalam waktu sesaat. Karena bisa saja kutu datang lagi dan berkembang biak lebih cepat.
Baca juga: 10 Merk Vacuum Cleaner Terbaik, Bisa Digunakan Di Mana Saja!
12. Minyak Tanah Dan Kapur Barus
Campuran bahan ini ampuh banget untuk membunuh tungau atau kutu kasur. Cukup campurkan bahan hingga menyatu kemudian disemprotkan pada area yang menjadi sarang kutu. Selain praktis, bahan ini juga lebih mudah didapat
13. Daun Sirsak
Cara mudah membasmi tungau yang lainnya adalah dengan menggunakan daun sirsak. Caranya pun tak kalah mudah dari bahan-bahan sebelumnya. Kamu hanya perlu menyiapkan beberapa lembar daun sirsak (jumlah sesuai kebutuhan), simpan daun sirsak di atas tempat tidur setelah itu diamkan beberapa jam.
14. Minyak Pohon Teh
Salah satu cara yang belum banyak ditahui kalau bahan yang satu ini bisa dipakai untuk membasmi tungau. Sebenarnya, minyak pohon teh tergolong bahan yang serbaguna.
Buktinya, banyak produk kecantikan yang menjadikan minyak pohon teh sebagai bahan aktif. Aroma dan rasa minyak pohon teh sangat kuat dan tajam.
Untuk membasmi tungau dengan bahan ini, kamu hanya perlu menyemprotkan minyak pohon teh pada sekitar kasur, permukaan sprei, bantal, sofa, dan barang-barang yang berpotensi jadi sarang tungau.
Itulah 14 tips membasmi tungau kasur secara alami yang dapat kamu lakukan dengan mudah sendiri. Pastikan juga ruangan tidak terlalu lembap dan dilengkapi dengan sirkulasi udara yang baik. Siap membasmi tungau-tungau di apartemenmu?
Mau pindah ke apartemen baru? Gunakan Jendela360 untuk mencari apartemen idamanmu