Baru Pindah, Inilah 11 Tempat Yang Harus Dibersihkan Pertama Kali Di Apartemen

by

|

|

,
Tempat yang Harus Dibersihkan Segera di Apartemen

Meski tiap pemilik apartemen akan merapikan unit miliknya ketika penyewa pindah, bisa jadi yang mereka lakukan hanya sekedar menyapu lantainya. Padahal masih banyak tempat yang harus dibersihkan. Waktu yang paling tepat membersihkan apartemen yang baru Anda sewa adalah ketika kondisinya masih kosong.

Sebelum barang-barang masuk, pastikan apartemen dalam kondisi bersih. Berikut ini 9 area di apartemen yang perlu Anda bersihkan sebelum pindahan:

Baru Pindah, Inilah 11 Tempat Yang Harus Dibersihkan Pertama Kali Di Apartemen
Photo credit: r.hswstatic.com

Fokus ke bagian atas

Bila Anda membersihkan kipas angin pada plafon, lampu gantung, atau tirai jendela setelah perabot masuk dan tertata, maka akan banyak debu yang mengotori semua furniture Anda. Untuk mengurangi berantakan, gunakan sarung bantal untuk membersihkan kipas di plafon. Pasangkan sarung bantal pada bagian kipas lalu Anda bersihkan bagian di dalamnya.

Exhaust fan di kamar mandi

Photo Credit: kitchensource.com

Bagian ini jadi tempat yang harus dibersihkan tapi jarang terpikirkan. Padahal tidak sulit untuk melakukannya.

Dinding

Dinding bisa sama kotornya seperti lantai. Untungnya ada cara yang cukup mudah untuk membersihkannya. Gunakan lap dan botol semprot berisi sabun dan air hangat. Cairan ini bisa membantu Anda membersihkan dinding dari plafon hingga lantai.

Bersihkan dinding dengan gerakan menyamping, gunakan lap kasar bila dibutuhkan untuk membersihkan sudut atau kotoran yang sulit dijangkau dan membandel.

Kabinet dapur

Photo Credit: alteralis.com

Sebelum mengisi kabinet dapur dengan piring dan gelas, bersihkan lebih dulu. Anda bisa pasang pelapis di dalamnya. Untuk noda yang sulit dibersihkan, buat campuran baking soda dan air hingga membentuk pasta. Gosokkan pada kabinet dan biarkan selama 10 menit sebelum mengelapnya dengan spon lembab, lalu ikuti dengan lap kering.

Lantai

Pastikan alat pel dalam kondisi lembab, bukan basah, dan gunakan larutan pembersih untuk semua jenis permukaan lantai. Atau Anda bisa tanyakan lebih dulu ke pemilik apartemen pembersih yang biasa ia gunakan.

Bagian apartemen yang sering Anda sentuh

Photo Credit: wikihow.com

Apartemen ini dulunya ditempati oleh orang lain. Ada bagian yang perlu Anda pastikan bersih seperti bak cuci piring, toilet, bak mandi, serta lemari es. Tapi apakah Anda menyadari ada kuman yang hidup pada tombol lampu dan gagang pintu?

Bila ada benda yang sering Anda sentuh, maka benda ini akan sering juga disentuh orang lain. Jadi, pastikan Anda membersihkan bagian- bagian ini.

Baca tentang Sudut di Apartemen yang Harus Rutin Dibersihkan.

Area dapur jadi tempat yang harus dibersihkan

Area dapur wajib Anda bersihkan karena bisa jadi bagian yang sangat kotor. Selain itu, Anda juga perlu  perlu menghilangkan sisa-sisa bau makanan dari penghuni sebelumnya. Ini akan membuat Anda semakin nyaman ketika menggunakan area dapur. Bersihkan dengan baik untuk membuat Anda merasa betah di apartemen baru ini.

Bak cuci piring

Gunakan pemutih bebas klorin untuk membersihkan bak cuci piring dengan memasukkannya ke botol semprot dan ditambah air. Semprotkan ke bak cuci hingga merata dan biarkan sebentar. Lalu bilas hingga bersih. Bau pada bak cuci bisa dihilangkan dengan campuran baking soda dan air lalu tuang ke saluran airnya.

Dudukan toilet

Anda tentu tidak ingin merasa menggunakan toilet umum ketika berada di apartemen sendiri. Jadi ada baiknya Anda menggunakan dudukan toilet yang baru.

Lemari es

Lemari es jadi tempat yang harus dibersihkan selanjutnya. Pemilik apartemen mungkin telah membersihkan permukaan lemari es. Tapi bila Anda ingin memastikan kebersihannya, pastikan untuk membersihkannya lagi. Mulai dengan mengeluarkan bagian yang bisa dilepas seperti rak dan rendam di bak cuci sambil Anda membersihkan bagian dalam lemari es.

Bila rak terbuat dari kaca, biarkan berada di suhu ruang sebelum direndam di air panas. Bila memungkinkan, tarik lemari es menjauh dari tembok dan bersihkan bagian belakangnya, kemungkinan bagian ini sangat kotor karena lama tidak dibersihkan.

Bak mandi

Meski bak mandi terlihat bersih, Anda tetap perlu merasa nyaman ketika mandi. Agar mudah dibersihkan, buah campuran baking soda, borax, dan garam. Taburkan ke bak mandi, sikat perlahan dengan spon lembab, lalu bilas.

 

Anda tak punya waktu banyak untuk cari apartemen yang disewakan di Jakarta?  Jendela360 bisa bantu temukan unit apartemen dengan cepat dan mudah untuk Anda.

Artikel Lainnya