Review Apartemen Menteng Park

by

|

|

Apartemen Menteng Park adalah apartemen yang berada di bawah naungan Agung Sedayu Group. Mereka merupakan pengembang properti terkemuka yang sudah berdiri sejak tahun 1971. Apartemen ini sendiri terdiri dari tiga tower, yaitu Diamond, Sapphire dan Emerald.

Menteng Park banyak menyediakan fasilitas yang memberi kenyamanan kepada para penghuninya. Diantaranya seperti Roof Top Garden, Infinity Pool, Fitness Center dan Food Arcade. Yang tidak kalah menarik, apartemen ini juga menawarkan view ke arah Monas dan Kuningan yang sangat iconic.

Bila malam tiba, Anda akan disuguhi oleh pemandangan city light kota Jakarta yang tidak kalah menawan. Cocok bagi Anda yang ingin beristirahat setelah penat seharian bekerja.

Lokasi Menteng Park dekat dengan pusat kota. Untuk sampai ke monas dari sini hanya butuh waktu 5 menit berkendara. Jika Anda ingin berbelanja di Plaza Indonesia, hanya butuh 19 menit berkendara.

Anda yang sering bepergian dinas menggunakan pesawat juga tidak perlu khawatir, karena waktu tempuh yang diperlukan untuk menuju bandara Soekarno-Hatta dari sini hanya sekitar 50 menit. Jika tidak ingin ribet, Anda bisa menggunakan kereta ke bandara, mengingat jarak apartemen ke stasiun Cikini hanya 900 meter.

Note: Anda bisa langsung menuju ke bagian mana yang Anda ingin ketahui dengan cara mengecek langsung melalui daftar isi artikel dibawah ini, atau mulai membaca review apartemen Menteng Park ini dari bagian pertama bagi Anda yang ingin mengetahui secara keseluruhan tentang Apartemen Menteng Park

LOKASI APARTEMEN MENTENG PARK

Apartemen ini beralamat di Jl. Cikini Raya No. 79, RT 1/RW 2, Cikini, Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta 

Jaraknya dekat dengan berbagai restoran, kafe dan bar:

  • 300 meter ke Aljazeerah Restaurant and Café
  • 300 meter ke Camden Bar Cikini
  • 400 meter ke Tjikini Lima Restaurant and Café
  • 400 meter ke Mc Donald’s Raden Saleh Jakarta Pusat
  • 500 meter ke KFC Cikini

Toko kue dan roti juga banyak ditemukan di sekitar apartemen:

  • 400 meter ke Almondtree Cakes Cikini
  • 400 meter ke Holland Bakery
  • 500 meter ke Dunkin Donuts Cikini

Jangan khawatir soal tempat hiburan, karena di sekitar apartemen Menteng Park banyak terdapat entertainment facilities, seperti:

  • 93 meter ke Taman Ismail Marzuki, cukup satu menit jalan kaki!
  • 300 meter ke Planetarium Jakarta
  • 600 meter ke TIM XXI
  • 1 km ke Gedung Joang 45
  • 1 km ke Metropole XXI

Banyak juga universitas yang dekat dengan apartemen ini:

  • 900 meter ke Universitas Bung Karno
  • 900 meter ke Institut Kesenian Jakarta, Fakultas Film dan Televisi
  • 1,2 km ke Universitas Gunadarma Kampus A
  • 1,7 km ke Sekolah Tinggi Filsafat Teologi Jakarta

Terkait fasilitas kesehatan, apartemen ini juga dekat dengan beberapa rumah sakit, misalnya:

  • 650 meter ke Rumah Sakit Menteng Mitra Afia
  • 700 meter ke Rumah Sakit PGI Cikini (Berada tepat di selatan atau di belakang apartemen)

 

FASILITAS APARTEMEN MENTENG PARK:

Jika Anda tinggal di Apartemen Menteng Park, fasilitas-fasilitas berikut bebas Anda gunakan:

1. Kolam renang orang dewasa terletak di lantai lima tower apartemen. Modelnya adalah kolam renang semi indoor, jadi penghuni tetap bisa menikmati pemandangan kota sambil berenang.

Jangan khawatir soal keselamatan di kolam renang ini, karena kedalamannya hanya 1,2 meter. Penghuni sudah dapat menggunakan fasilitas kolam renang apartemen mulai dari pukul 7 pagi hingga 10 malam.

KOLAM RENANG MENTENG PARK

2. Untuk anak-anak disediakan kolam renang khusus yang terpisah dan berada di sebelah kolam renang orang dewasa. Kedalamannya hanya 0,6 meter. Orang tua bisa lebih mudah mengawasi anaknya berenang, apalagi di pelataran kolam juga disediakan kursi-kursi santai.

KOLAM RENANG ANAK MENTENG PARK

3. Tidak perlu jauh-jauh keluar apartemen jika pengunjung ingin fitness atau berolah-raga, karena apartemen Menteng Park menyediakan fasilitas ini. Peralatan fitness-nya pun terbilang lengkap, ada barbell, treadmill, bench, dsb. Sama seperti kolam renang, fitness center di apartemen Menteng Park mulai beroperasi dari jam 7 pagi hingga 10 malam.

FASILITAS GYM DI APARTEMEN MENTENG PARK

4. Ingin bermain dengan anak, tetapi terlalu malas keluar karena jalanan macet? Tenang, penghuni bisa mengajak anak bermain di Taman Bermain Anak dulu sambil menunggu jalanan lancar. Taman Bermain ini terletak di lantai yang sama dengan kolam renang dan fitness center. Desain ruangannya yang colourful membuat anak-anak betah bermain di sini. Anak senang, orang tua pun tenang.

TAMAN BERMAIN DI MENTENG PARK

5. Mencari ruangan untuk rapat atau pertemuan kini bukan lagi masalah jika Anda tinggal di apartemen Menteng Park. Di sini ada function room yang dapat Anda manfaatkan untuk keperluan tersebut. Tamu yang datang akan melihat pemandangan kota Jakarta di sela-sela pertemuan, karena ruangan ini memiliki dinding kaca kaca dan terletak di lantai lima tower apartemen.

RUANGAN SERBAGUNA DI MENTENG PARK

6. Skywalk di apartemen Menteng Park menjadi spot yang paling favorit untuk melihat pemandangan kota Jakarta. Di sini Anda bisa bebas mengeksplorasi dari ketinggian. Skywalk juga diberikan nuansa hijau di beberapa bagiannya, sehingga terlihat lebih asri.

MENTENG PARK SKYWALK

 

KONDISI UNIT:

Ada beberapa tipe kamar di apartemen Menteng Park yang tersebar di tiga tower, yaitu tipe studio, 1 BR, 2 BR dan 3, BR. Untuk unit 1 BR di tower Diamond, ukurannya dimulai dari 32 m. Lantai kamar tersusun dari marmer.

Adapun fasilitas yang bisa didapat adalah kulkas, AC Daikin, TV Set, mircowave, TV set, mesin cuci front loading atau setara, pemanas air, cooking hood, shower merek Hansgrohe atau Kohler atau setara. Untuk unit Diamond tipe 2BR, fasilitas yang disediakan di dalam kamar tidak jauh berbeda, hanya ukurannya saja yang mencapai 60 m.

Di tower Emerald, unit yang tersedia adalah tipe 2BR dan 3BR. Fasilitas yang ditawarkan sama dengan unit yang berada di tower Diamond, yang membedakan adalah ukurannya. Untuk tipe 2BR di tower Emerald, ukurannya adalah 64 m. Sedangkan unit tipe 3BR berukuran 112 m.

Pada tower Sapphire, unit yang ditawarkan adalah tipe studio, 1BR dan 2BR. Fasilitas yang disediakan di dalam kamar sama dengan yang terdapat di dua tower sebelumnya, yang membedakan adalah ukuran. Untuk unit tipe 1BR, ukurannya adalah 40 m dan unit 2BR berukuran 58 m.

Tim kami berkesempatan untuk mengunjungi apartemen studio yang ada di tower ini. Meskipun tidak terlalu luas, ruangan apartemen studio tetap terlihat lega. Penghuni bisa leluasa berjalan tanpa harus takut tersandung furniture.

Di sini juga ada furniture-furniture besar seperti sofa dan meja makan yang ditata secara rapi sehingga tidak mengganggu akses jalan. Selain itu, pencahayaan di dalam ruangan juga baik. Ada balkon yang bisa menjadi tempat yang bagus untuk menghirup udara segar di pagi hari.

LINGKUNGAN DISEKITAR APARTEMEN:

Meskipun terletak di tepi jalan utama, tepatnya di Jl. Cikini Raya, suasana di apartemen Menteng Park tetap tenang dan nyaman untuk menjadi tempat beristirahat. Ini disebabkan karena lokasinya yang tidak bersentuhan langsung dengan jalan utama, melainkan agak masuk ke dalam.

Dari atas menara apartemen, Anda dapat melihat banyak mobil yang berlalu-lalang. Jangan khawatir, suara klakson ataupun mesin kendaraan nyaris tidak terdengar dari atas sini, sehingga penghuni bisa tidur dengan nyenyak.

Gedung-gedung pencakar langit menjadi latar pemandangan yang dapat dilihat dari apartemen Menteng Park. Bisa dibayangkan betapa indahnya pemandangan city light kota Jakarta jika dilihat dari atas sini pada malam hari. Apalagi puncak Monas juga terlihat dari kolam renang yang ada di lantai lima tower apartemen ini.

PEMANDANGAN DARI MENTENG PARK

ANDA AKAN SUKA DENGAN:

Selain karena akses ke pusat kota yang dekat, Anda juga akan suka dengan apartemen Menteng Park karena di sekitarnya banyak tempat kuliner dan hiburan seperti:

1. Roof Top Cafe and Garden

Apartemen Menteng Park menyediakan kafe yang berada di roof top untuk memanjakan penghuninya. Tempat ini cocok sekali untuk Anda yang mau mengadakan acara makan malam romantis dengan pasangan atau sekedar untuk kumpul-kumpul bareng teman.

Ada juga Food Arcade yang menyajikan beragam pilihan kuliner untuk para tamu apartemen.

Rooftop Cafe Garden

2. Al-Jazeera Restaurant and Cafe

Bosan dengan menu makanan yang itu-itu saja? Penghuni apartemen Menteng Park punya banyak alternatif pilihan makanan lain, termasuk di Al-Jazeerah Restaurant and Café. Rumah makan ini menyediakan masakan-masakan khas Timur Tengah dan hanya berjarak 300 meter dari apartemen.

Al-Jazeerah Restaurant and Café sering mendapat ulasan baik karena pelayanan dan rasa masakan yang dihidangkan. Jika berkunjung ke sini, jangan lupa untuk memesan menu Mandi Dujaj dan Briyani Dujaj yang terkenal enak.

Aljazeerah Restaurant Cafe

3. Metropole XXI

Jika Anda seorang moviegoer, tinggal di apartemen Menteng Park itu bagaikan mimpi yang jadi nyata. Bagaimana tidak, Metropole XXI hanya berjarak 1 km dari sini. Anda tidak akan ketinggalan menonton film terbaru bulan ini.

Apalagi rasanya nonton di Metropole XXI dengan bioskop lain tentu akan berbeda. Metropole sudah ada di Jakarta sejak tahun 1932. Bangunannya memiliki langgam Art Deco.

Di tahun 1993, bangunan ini sudah ditetapkan sebagai cagar budaya oleh gubernur DKI Jakarta. Kebayang kan bagaimana rasanya nonton di gedung bersejarah ini?

Metropole XXI

 

INFORMASI LAINNYA YANG PERLU ANDA KETAHUI:

  • Pengembang: Agung Sedayu Group
  • Biaya maintenance dapat menghubungi langsung pihak apartemen dengan nomor Whatsapp, 0816–887–218
  • Ukuran unit yang ditawarkan pada apartemen mulai dari studio, 1 BR, 2 BR, hingga 3 BR
  • Menteng Park menerapkan grade “A” dalam building material-nya. Apartemen dengan grade “A” memiliki keunggulan seperti, lokasinya berada di sebelah jalan dengan tiga jalur atau lebih, luas total lebih dari 30.000 sqm, luas rata-rata lantai lebih dari 1.000 sqm, jumlah toko antara 25 – 40 dan untuk transportasi, lokasi apartemen berada dekat jalan tol (dalam 5 km)
Review: Apartemen Menteng Park
  • Location
  • Facilities
  • Building Quality
  • Neighborhood
  • Value for Money
4.3

Summary

Lokasinya yang strategis menjadi salah satu poin utama kelebihan apartemen Menteng Park. Selain dekat dengan pusat kota, Menteng Park juga dekat dengan restoran, pusat-pusat hiburan dan sarana transportasi. Perihal fasilitas, kolam renang apartemen rasanya menjadi fasilitas yang paling juara. Meskipun biasa saja, yang menjadi kelebihan dari kolam renang ini adalah view yang ditawarkan. Anda bisa berenang sambil menikmati pemandangan kota Jakarta, bahkan puncak Monas terlihat dari sini.

Artikel Lainnya