Taman Rekreasi di Jakarta – Jendela360. Berwisata menjadi salah satu kegiatan menyenangkan yang bisa dilakukan dengan orang tersayang. Bagi kalian yang tinggal di Jakarta, mungkin akan cukup sulit menemukan objek wisata di Ibukota.
Kepadatan penduduk membuat sangat berkurangnya ketersediaan lahan di Ibukota. Hal ini juga sangat berdampak pada hilangnya lahan hijau dan tempat wisata yang dibutuhkan oleh masyarakat.
Pemerintah DKI Jakarta pun menyadari betapa pentingnya taman atau lingkungan hijau di tengah kota. Selain sebagai area yang bersih, taman di Jakarta juga banyak digunakan sebagai tempat rekreasi masyarakat di sekitarnya.
Beberapa taman yang ada di Jakarta bahkan menjadi salah satu destinasi wisata yang banyak dikunjungi masyarakat luar Jakarta. Selain sebagai tempat rekreasi, beberapa taman yang ada di Kota Jakarta juga memiliki berbagai fasilitas kebugaran seperti lapangan olahraga, area lari, bahkan area yang bisa digunakan untuk hobi tertentu.
Bila kalian suntuk dengan pekerjaan yang melelahkan sehari-hari, berikut merupakan beberapa taman rekreasi di jakarta yang bisa kalian kunjungi dengan gratis. Beberapa taman ini juga memiliki lokasi yang sangat strategis sehingga bisa dengan mudah dijangkau dan ditemukan.
Taman Rekreasi di Jakarta
Hutan Kota GBK
Rekomendasi taman rekreasi di Kota Jakarta yang pertama adalah Hutan Kota GBK. Bagi kalian warga Jakarta mungkin sudah tidak asing dengan taman rekreasi yang satu ini.
Selain terkenal dengan arena olahraga yang cukup lengkap, GBK juga memiliki taman yang bisa kalian kunjungi. Pemandangan gedung-gedung pencakar langit di sekitarnya membuat taman yang satu ini sangat menarik untuk dikunjungi.
Taman yang berlokasi di Jl. Jenderal Sudirman, Gelora, Kota Jakarta Pusat ini memiliki jam operasional Selasa – Minggu pukul 06.00-10.00 pada pagi hari dan 15.00-18.00 di sore hari. Hal menyenangkan lainnya adalah, kalian bisa memasuki area Hutan Kota GBK secara gratis tanpa dipungut biaya.
Taman Mini Indonesia Indah (TMII)
Taman rekreasi selanjutnya yang bisa kalian kunjungi di ibukota adalah Taman Mini Indonesia Indah. Teman rekreasi keluarga yang satu ini pasti sudah sangat dikenal oleh masyarakat Jakarta dan Sekitarnya.
Selain bisa menikmati hamparan lahan hijau, TMII juga menyediakan beberapa wisata edukatif untuk anak-anak. Dengan luas 150 hektar, TMII menghadirkan replika kebudayaan berbagai adat yang ada di Nusantara.
Taman yang berlokasi di Jl. Taman Mini Indonesia Indah, Ceger, Cipayung, Kota Jakarta Timur ini beroperasi setiap hari pukul 05.00 – 20.00 WIB. Jika kalian ingin berkunjung ke Taman Mini Indonesia Indah, kalian cukup menyiapkan biaya masuk Rp. 25.000 saja per orang.
Taman Margasatwa Ragunan
Taman rekreasi yang satu ini mungkin sudah akrab didengar oleh masyarakat Ibukota dan sekitarnya. Seperti namanya, Taman Margasatwa Ragunan merupakan sebuah kebun binatang yang dikelola oleh pemerintah provinsi DKI Jakarta.
Taman yang satu ini sangat cocok dikunjungi oleh kalian yang memiliki anak kecil untuk membantu pertumbuhannya. Selain itu, dengan lingkungan yang masih sangat asri Taman Ragunan bisa menjadi salah satu destinasi untuk kalian healing.
Taman margasatwa ragunan Berlokasi di Jl. Harsono RM, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Jika kalian ingin berkunjung ke taman ini kalian cukup menyiapkan budget Rp. 4.000 untuk dewasa dan Rp. 3.000 untuk anak-anak.
Taman Wisata Alam Angke Kapuk
Berbeda dengan beberapa taman sebelumnya, Taman Wisata Alam Angke Kapuk ini menawarkan suasana yang berbeda. Taman ini sangat cocok dikunjungi untuk kalian yang mencari lokasi yang nyaman dengan area fotogenik.
Taman Wisata Alam yang berlokasi di Jl. Garden House, Kamal Muara, Penjaringan, Kota Jakarta Utara ini menawarkan pemandangan hutan bakau yang cantik. Selain bisa menikmati pemandangan hutan mangrove, kalian juga bisa mempelajari seputar kehidupan di hutan bakau.
Jika kalian ingin berkunjung ketaman ini, kalian cukup menyiapkan budget Rp. 30.000 untuk weekday dan Rp. 35.000 Untuk weekend. Taman Wisata Alam Angke Kapuk beroperasi Senin-Jumat pukul 08.00-17.30 WIB dan Sabtu-Minggu 07.00-17.30 WIB.
Monumen Nasional (Monas)
Tanaman yang satu ini mungkin sudah dikenal oleh seluruh masyarakat Nusantara. Taman yang memiliki ikon negara ini menjadi salah satu taman rekreasi yang menarik untuk kalian kunjungi.
Kalian bisa berwisata bersama dengan keluarga, berolahraga, atau sekedar jalan-jalan santai di sekitarnya. Dengan luas 80 hektar, Monas adalah pilihan terbaik untuk kalian yang penat dengan keramaian kota Jakarta.
Taman yang berlokasi di Merdeka Square, Gambir, Kota Jakarta Pusat ini juga memiliki berbagai pilihan angkutan umum di sekitarnya. Selain kemudahan akses, kalian juga tidak dipungut biaya untuk memasuki area Monumen Nasional.
Taman Impian Jaya Ancol
Taman rekreasi selanjutnya yang bisa kalian kunjungi adalah Taman Impian Jaya Ancol. Kompleks taman rekreasi ini menawarkan berbagai pilihan area rekreasi yang bisa kalian kunjungi.
Terletak di Utara Kota jakarta, Taman Impian Jaya Ancol juga menawarkan pemandangan pantai dengan berbagai fasilitas pendukung di sekitarnya. Terdapat juga area bermain seperti Dunia Fantasi (Dufan), wisata air Atlantis, dan lain lain.
Meskipun berada di Utara Kota Jakarta, kalian bisa mengunjungi Taman Rekreasi ini dengan beberapa pilihan angkutan umum seperti KRL & Trans Jakarta. Untuk jam operasional dan harga tiket masuknya, kalian bisa mengunjungi Taman Impian Jaya Ancol. https://www.ancol.com/blog/ancol-tutup-jam-berapa/
Kepulauan Seribu
Bila kalian mencari sebuah taman rekreasi yang sangat berbeda dengan beberapa rekomendasi. Mungkin Kepulauan Seribu bisa menjadi salah satu pilihan menarik untuk anda.
Seperti namanya, Kepulauan seribu merupakan kumpulan beberapa pulau yang ada di Utara Kota Jakarta. Kalian bisa mengunjungi kepulauan ini dengan menggunakan angkutan umum atau mengikuti open trip.
Beberapa pulau yang cukup terkenal sebagai destinasi wisata seperti Pulau Tidung, Pulau Bidadari, Pulau Matahari, Pulau Pramuka, dll. Untuk informasi lebih lanjut mengenai wisata ke Kepulauan Seribu Kalian bisa menghubungi agensi perjalanan wisata.
Tebet Eco Park
Taman rekreasi terakhir yang bisa kalian kunjungi di Kota Jakarta adalah tebet Eco Park. Seperti namanya, taman ini berlokasi di Jl. Tebet Barat Raya, tebet Barat, tebet, Kota Jakarta Selatan.
Taman yang satu ini bisa menjadi pilihan untuk kalian yang tinggal di kawasan Jakarta Selatan dan sekitarnya. Tebet Eco Park juga memiliki berbagai fasilitas yang bisa membantu aktifitas kalian.
Kalian bisa mengunjungi taman ini secara gratis sebab taman ini dibuka untuk umum. Untuk jam operasionalnya, taman ini buka setiap hari dari pukul 06.00 – 18.00 WIB.
Diatas merupakan beberapa rekomendasi taman rekreasi di Jakarta yang bisa kalian kunjungi untuk bertamasya. Selain beberapa taman rekreasi diatas, kalian juga bisa mengunjungi taman kecil yang sudah disiapkan pemerintah provinsi di seluruh penjuru Kota Jakarta.
Temukan berbagai pilihan hunian menarik di sekitar Taman Rekreasi diatas hanya di Jendela360. Sewa apartemen dengan mudah, cepat, dan aman di seluruh lokasi terbaik di Indonesia hanya di Jendela360.