Tangerang merupakan salah satu wilayah yang terkenal sebagai pusat bisnis dan perkantoran. Berbagai perusahaan berskala nasional maupun internasional terdapat di wilayah ini. Jika anda ingin membangun karir di Tangerang, anda bisa mencari daftar perusahaan di Tangerang.
Berbagai perusahaan di Tangerang bergerak di berbagai bidang, mulai dari properti, retail, hingga layanan kesehatan. Jika anda tertarik untuk melihat prospek kerja di Tangerang, berikut 7 daftar perusahaan di Tangerang dan prospek karirnya.
1. Lippo Karawaci Tbk
- Alamat : 7 Boulevard Palem Raya #22-00 Menara Matahari, Lippo Karawaci Central Tangerang 15811
- Informasi karir : https://www.lippokarawaci.co.id/Careers/
Salah satu daftar perusahaan di Tangerang adalah PT Lippo Karawaci Tbk. Perusahaan merupakan anak dari Lippo Group yang bergerak di bidang properti dan real estate. Saat ini, Lippo Karawaci memiliki anak perusahaan yang bergerak di berbagai bidang, mulai dari properti, superblok, rumah sakit, pusat perbelanjaan, hotel, dan perusahaan lainnya.
Beberapa anak perusahaan Lippo Karawaci yang paling terkenal adalah pusat perbelanjaan, seperti Lippo Mall Kemang, Lippo Mall Puri, Pejaten Village, dan pusat hiburan lainnya. Dalam bidang properti, perusahaan ini juga tidak kalah unggul. Beberapa properti seperti Lippo Village, Lippo Cikarang, Kemang Village, dan berbagai properti lain juga di bawah naungan perusahaan ini.
Dengan banyaknya anak perusahaan yang terus berkembang, tentunya prospek karir di Lippo Karawaci sangat menjanjikan. Jika anda berencana untuk membangun karir di perusahaan ini, anda bisa mengecek lowongan yang tersedia di halaman resmi perusahaan. Lippo Karawaci juga sering membuka peluang pekerjaan di situs jaringan profesional seperti Linkedin. Anda bisa melihat kesempatan berkarir di akun resmi Linkedin Lippo Karawaci yang bernama PT. Lippo Karawaci, Tbk.
2. PT Midi Utama Indonesia Tbk
- Alamat : Jl. MH Thamrin No. 9, Cikokol, Tangerang, Banten 15117
- Informasi karir : https://alfamidiku.com/karir
Daftar perusahaan di Tangerang selanjutnya adalah PT Midi Utama Indonesia Tbk. Perusahaan ini bergerak di bidang perdagangan yang meliputi bisnis di supermarket dan pasar mini. Bisnis utama perusahaan ini adalah ritel produk konsumen melalui jaringan minimarket yang dikenal dengan nama “Alfamidi”. Ritel produk perusahaan PT Midi Utama Indonesia mulai beroperasi secara komersial sejak tahun 2007.
Saat ini, PT Midi Utama Indonesia Tbk merupakan salah satu jaringan ritel yang mudah dijangkau oleh masyarakat Indonesia. Dilansir dari website resmi perusahaan, tercatat bahwa di tahun 2017, jumlah gerai Perseroan mencapai 1.444 gerai yang terdiri dari 1.396 gerai Alfamidi, 11 gerai Alfamidi super dan 37 gerai Lawson yang tersebar di beberapa pulau Indonesia. Selain itu, PT Midi Utama Indonesia juga telah menerima penghargaan di berbagai institusi. Salah satunya adalah penghargaan Customer Loyalty Award as Good Net Promoter in the convenience store category dari Majalah Swa yang diraih pada tahun 2012, 2013, 2015, dan 2017.
Untuk prospek karir di PT Midi Utama Indonesia tentunya sangat menjanjikan. Saat ini, tersedia lowongan management trainee, IT support, coordinator trainee, dan posisi lainnya dengan penempatan di seluruh Indonesia. Jika anda tertarik untuk berkarir di perusahaan ini, anda bisa mengecek situs resmi perusahaan mengenai lowongan apa saja yang sedang dibuka.
3. BFI Finance Indonesia Tbk
- Alamat : Jl. Kapt. Soebijanto Djojohadikusumo BSD City, Tangerang Selatan
- Informasi karir : https://www.bfi.co.id/id/karir
BFI Finance Indonesia Tbk merupakan salah satu daftar perusahaan di Tangerang. Perusahaan ini merupakan perusahaan pembiayaan terlama di Indonesia sekaligus menjadi perusahaan pembiayaan pertama yang mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya (sekarang disebut Bursa Efek Indonesia atau “BEI”).
Kegiatan usaha BFI Finance pada dasarnya meliputi tiga jenis pembiayaan, yaitu pembiayaan modal kerja, investasi dan multiguna, pembiayaan sales dan lease back, dan pembiayaan tanpa agunan untuk kebutuhan pendidikan, perjalanan wisata, serta pengembangan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).
Pada tahun 2018, perusahaan ini memiliki jaringan pemasaran terbesar di Nusantara, dengan 228 kantor cabang dan 173 gerai yang tersebar di 33 dari 34 provinsi di Indonesia, termasuk di wilayah Tangerang. Jika anda tertarik untuk berkarir di BFI Finance, anda bisa melihat posisi yang sedang dibutuhkan di halaman website resmi perusahaan.
4. PT Duta Pertiwi Tbk (Sinar Mas Land)
- Alamat : Sinar Mas Land Plaza Grand Boulevard, BSD Green Office Park, Tangerang 15345
- Info karir : https://career.sinarmasland.com/
Salah satu perusahaan properti terbesar di Indonesia adalah PT Duta Pertiwi Tbk atau yang biasa dikenal sebagai Sinar Mas Land. Perusahaan ini telah sukses membangun Bumi Serpong Damai (BSD) yang saat ini dikenal sebagai perumahan kota tersukses di Indonesia. Selain perumahan, Sinar Mas Land juga memiliki proyek di berbagai sektor, seperti proyek perkotaan, proyek industri dan komersial, pusat perbelanjaan, hotel, resort dan golf, dan lain sebagainya.
Proyek unggulan dari perusahaan ini adalah pengembangan ITC (International Trade Center). Saat ini, Sinar Mas Land memiliki proyek ITC di beberapa tempat. Diantaranya yaitu ITC Mangga Dua, ITC Cempaka Mas, ITC Depok, ITC Fatmawati, dan lainnya.
Dengan berbagai kemajuan yang telah diraih oleh Sinar Mas Land, tentunya menjadikan perusahaan ini memiliki prospek kerja yang menjanjikan. Jika anda tertarik untuk berkarir di Sinar Mas Land, anda bisa mengunjungi website karir resmi milik perusahaan. Tidak hanya itu, anda juga bisa melamar pekerjaan di berbagai proyek yang dimiliki oleh perusahaan ini.
5. PT Siloam International Hospitals Tbk.
- Alamat : Jln. Siloam No.6, Lippo Village Tangerang 15811
- Info karir : https://www.siloamhospitals.com/id/Contents/Career/Join-Us
Jika anda tertarik untuk berkarir dalam bidang kesehatan, PT Siloam International Hospitals Tbk. bisa menjadi perusahaan untuk anda memulai karir.
PT Siloam International Hospitals Tbk. atau Siloam Hospitals Group (Siloam) perusahaan yang bergerak di bidang pelayanan kesehatan. Perusahaan ini juga dikenal sebagai jaringan rumah sakit swasta yang terdepan di Indonesia. Tim medis Siloam terdiri dari 2.700 dokter umum dan dokter spesialis, serta 10.000 perawat dan staf pendukung lainnya dan telah melayani hampir 2 juta pasien setiap tahunnya.
Tertarik untuk berkarir di PT Siloam International Hospitals? Silahkan cek lowongan yang tersedia di website resmi perusahaan. Tersedia lowongan bagi tenaga medis maupun staf pendukung di perusahaan ini.
6. PT Hero Supermarket Tbk
- Alamat : Graha Hero, CBD Bintaro Jaya Sektor 7 Blok B7/A7 Pondok Jaya, Pondok Aren Tangerang Selatan 15224
- Info karir : https://www.hero.co.id/career
PT Hero Supermarket Tbk atau Hero Supermarket Group merupakan perusahaan ritel yang memiliki banyak cabang di Indonesia. Perusahaan ini memiliki beragam grup ritel di berbagai daerah.
Sampai saat ini, Hero Group tumbuh dan berkembang dalam membangun jaringan bisnisnya serta berinovasi dalam rangka memenuhi kebutuhan serta pola konsumsi masyarakat. Perseroan saat ini mengoperasikan empat unit bisnis, yaitu Hero Supermarket dengan jumlah 19 gerai, Giant dengan jumlah 75 gerai, Guardian dengan jumlah 314 gerai, dan IKEA dengan jumlah 2 gerai.
Berbagai kesempatan berkarir tersedia di Hero Group. Biasanya, perusahaan ini akan mengupdate informasi lowongan kerja di website resmi miliki perusahaan.
7. PT. Ciputra Residence
- Alamat : Jl. Raya Serang No.Km.14.7, Mekar Bakti, Kec. Panongan, Tangerang
- Info karir : https://ciputraresidence.com/career/
Daftar perusahaan di Tangerang terakhir dalam tulisan ini adalah PT. Ciputra Residence. Ciputra Residence merupakan unit usaha dibawah Grup Ciputra, yang memfokuskan diri pada pengembangan hunian skala besar serta mixed-use development sejak tahun 1989. Sampai saat ini, Ciputra Residence terus mengembangkan proyek-proyek jangka panjang lainnya di Pulau Jawa, Sumatra dan Kalimantan. Perusahaan ini juga menggarap proyek mixed-use dan high-rise.
Beberapa proyek di bawah naungan PT. Ciputra Residence adalah perumahan, pergudangan, apartemen, dan Superblok sekaligus Shopping Mall & Kawasan Niaga. Salah satu proyek yang terkenal dari perusahaan ini adalah proyek perumahan Citra Garden yang tersebar di berbagai daerah, mulai dari Tangerang, Jakarta, Malang, Samarinda, dan berbagai kota lainnya.
Dengan berbagai kemajuan yang telah diraih oleh PT. Ciputra Residence, tentunya anda dapat mengembangkan karir anda di perusahaan ini. Jika anda tertarik untuk bergabung, anda dapat mengunjungi website resmi perusahaan untuk melihat prospek karir yang tersedia.
Itulah 7 perusahaan di Tangerang yang memiliki banyak prospek karir. Sebenarnya, masih banyak sekali perusahaan di daerah Tangerang yang membuka kesempatan bagi anda untuk berkarir, mengingat Tangerang adalah wilayah yang memiliki banyak pusat bisnis dan perkantoran.
Jika anda sedang bekerja di Tangerang, ataupun baru mendapat pekerjaan di wilayah tersebut, anda bisa mencari apartemen Tangerang atau apartemen di Tangerang Selatan yang lokasinya tidak jauh dari perusahaan di Jendela360. Di Jendela360, banyak sekali pilihan apartemen Tangerang dengan harga sewa terjangkau yang bisa menjadi hunian jangka panjang anda.
Butuh rekomendasi apartemen di Tangerang? Coba kunjungi halaman apartemen berikut: