Daftar Isi:
Apartemen Dekat Unilever BSD – Jendela360. Bumi Serpong Damai atau yang dikenal dengan nama BSD merupakan sebuah kawasan terpadu yang kinintelah menjadi Kota Mandiri di Kabupaten Banten. Kota mandiri ini memiliki berbagai fasilitas umum terbaik yang terbilang cukup lengkap di dalamnya.
Dalam kawasan BSD kalian bisa dengan mudah menemukan beberapa area bisnis, pusat perbelanjaan, hunian, hingga fasilitas kesehatan dan juga olahraga. Salah satu gedung yang cukup terkenal di kawasan ini adalah Graha Unilever yang berada di pusat Kota BSD.
Graha Unilever terletak di Jl. BSD Grand Boulevard, Sampora, Cisauk, Kabupaten Tangerang, Banten atau di dalam kawasan Green Office Park BSD. Dengan letak yang cukup strategis ini, Graha Unilever tentunya dikelilingi berbagai fasilitas umum terbaik dengan infrastruktur yang memadai.
Tidak hanya Graha Unilever, terdapat juga beberapa beberapa gedung dan area perkantoran yang bisa dengan mudah dijumpai di sekitarnya. Dengan berbagai keunggulannya tersebut, tak heran jika banyak orang yang mencari hunian di sekitar Graha Unilever.
Jika kalian sedang mencari hunian di dekat lokasi strategis ini, berikut merupakan beberapa rekomendasi apartemen dekat Graha Unilever BSD yang bisa kalian pertimbangkan. Beberapa apartemen ini tentunya merupakan apartemen terbaik dengan fasilitas dan layanan yang telah teruji untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan para penghuninya.
Apartemen Dekat Unilever BSD
Casa De Parco Apartment
Sumber : Jendela360
Rekomendasi apartemen dekat Graha Unilever BSD yang pertama adalah Casa De Parco Apartment. Hunian vertikal ini berlokasi di Jl. BSD Raya Utama, Sampora, Cisauk, Kabupaten Tangerang, Banten atau berdekatan dengan BSD Xtreme Park.
Apartemen ini dikembangkan oleh BSD City dengan total unit mencapai 1600 apartemen yang terbagi dalam 2 tower. Selain lokasi yang strategis, Casa De Parco Apartment memiliki beragam fasilitas internal terbaik seperti ruang multifungsi, fasilitas kebugaran, jogging track, serta beberapa fasilitas dan layanan unggulan lainnya.
Bila kalian berada di Graha Unilever BSD, kalian hanya memerlukan waktu 3 menit atau sekitar 1,4 km untuk sampai di apartemen ini. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi Casa De Parco Apartment.
Saveria Apartment
Sumber : Jendela360
Apartemen dekat Graha Unilever BSD yang patut kalian pertimbangkan selanjutnya adalah Saveria Apartment. Saveria Apartment berlokasi di Jl. Damai Foresta, Sampora, Cisauk, Kabupaten Tangerang, Banten atau ada di dekat BSD Xtreme Park.
Saveria Apartment dikembangkan oleh Sinar Mas Land dengan total unit mencapai 327 apartemen. Apartemen yang telah beroperasi sejak tahun 2015 ini memiliki beberapa fasilitas unggulan seperti ruang multifungsi, area perbelanjaan, gym, jogging track, serta layanan kebersihan dan juga keamanan.
Bila kalian berada di Graha Unilever BSD, kalian hanya memerlukan waktu 4 menit atau sekitar 1,5 km untuk sampai di apartemen ini. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi Saveria Apartment.
Sky House BSD
Sumber : Jendela360
Sky House BSD Apartment Menjadi apartemen yang wajib kalian pertimbangkan jika mencari hunian di dekat Graha Unilever BSD yang selanjutnya. Apartemen ini berlokasi di Jl. Edutown, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Banten atau berdekatan dengan The Breeze BSD City.
Apartemen yang baru beroperasi pada tahun 2021 ini memiliki beberapa tipe kamar seperti Studio, 2 BR, hingga 3 BR. Selain pilihan unit yang beragam, Sky House BSD Apartment juga menawarkan berbagai fasilitas internal terbaik seperti ruang multifungsi, area perbelanjaan, gym, jogging track, hingga kolam renang dan taman bermain.
Bila kalian berada di Graha Unilever BSD, kalian hanya memerlukan waktu 4 menit atau sekitar 1,4 km untuk sampai di apartemen ini. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi Sky House BSD.
Sumber : Jendela360
Cari apartemen dengan nuansa resort yang nyaman di dekat Graha Unilever BSD? Condominium Marigold Navapark Apartment adalah jawabannya. Apartemen ini berlokasi di Jl. Boulevard BSD City, Cijantra, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Banten atau di seberang Graha Unilever BSD.
Apartemen yang dikembangkan oleh Sinar Mas Land dan Hongkong Land ini memiliki pilihan unit yang cukup lengkap mulai dari 1 BR, 2 BR, hingga 3 BR. Selain dekat dengan area perkantoran, Condominium Marigold Navapark Apartment juga dikelilingi beragam fasilitas umum lain seperti rumah sakit, pusat perbelanjaan, hingga institusi pendidikan.
Bila kalian berada di Graha Unilever BSD, kalian hanya memerlukan waktu 9 menit atau sekitar 3,5 km untuk sampai di apartemen ini. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi Condominium Marigold Navapark Apartment.
Branz BSD Apartment
Sumber : Jendela360
Rekomendasi apartemen dekat Graha Unilever BSD yang selanjutnya adalah Branz BSD Apartment. Apartemen ini berlokasi di Jl. BSD CBD I, BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Banten atau berdekatan dengan AEON BSD City.
Branz BSD Apartment dikembangkan oleh Tokyu Land Indonesia dengan total unit mencapai 1256 apartemen. Apartemen ini memiliki beberapa tipe unit seperti 1 BR dan 2 BR dengan nuansa modern minimalis.
Bila kalian berada di Graha Unilever BSD, kalian hanya memerlukan waktu 6 menit atau sekitar 2,2 km untuk sampai di apartemen ini. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi Branz BSD Apartment.
Parkland Avenue
Sumber : Jendela360
Kalian mencari apartemen terjangkau di dekat Graha Unilever BSD? Parkland Avenue patut kalian pertimbangkan. Apartemen ini berlokasi di Jl. Raya Serpong, Cilenggang, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten atau dekat Sinarmas World Academy.
Parkland Avenue dikembangkan oleh Trimitra Propertindo dengan total unit mencapai 8200. Apartemen ini memiliki empat tower apartemen termasuk hotel dengan beberapa pilihan tipe kamar seperti Studio, 1 BR, dan 2 BR.
Bila kalian berada di Graha Unilever BSD, kalian hanya memerlukan waktu 8 menit atau sekitar 3 km untuk sampai di apartemen ini. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi Parkland Avenue Apartment.
Tree Park BSD
Sumber : Jendela360
Tree Park BSD merupakan rekomendasi apartemen dekat Graha Unilever BSD. Apartment ini berlokasi di Jl. Sunburst CBD, Lengkong Gudang, Serpong, Tangerang Selatan, Banten atau berdekatan dengan Ocean Park BSD.
Tree Park Apartment dikembangkan oleh Pohon Group dengan total unit mencapai 3000 unit dengan berbagai tipe kamar mulai dari Studio, 1 BR, 2 BR hingga 3 BR. Apartemen ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti kolam renang, fitness center, F&B area, minimarket, taman bermain anak, minimarket, parkir basement 3 lantai, keamanan 24 jam, pusat ATM, dan shuttle bus TransJakarta langsung ke Grogol.
Bila kalian berada di Graha Unilever BSD, kalian hanya memerlukan waktu 8 menit atau sekitar 3.4 km untuk sampai di apartemen ini. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi Tree Park BSD Apartment.
Diatas merupakan beberapa rekomendasi apartemen dekat Graha Unilever BSD yang cocok untuk kalian jika mencari hunian nyaman dan strategis di Kota BSD. Selain beberapa rekomendasi apartemen diatas, kalian juga bisa menemukan apartemen terbaik di BSD lainnya hanya di Jendela360.
Jendela360 merupakan sebuah website yang menyediakan beragam pilihan apartemen terbaik di berbagai lokasi strategis di Indonesia. Segera temukan hunian impianmu dengan nyaman, mudah, dan cepat hanya di Jendela360.
Jika terdapat pertanyaan mengenai isi konten ini atau seputar apartemen silakan hubungi Jendela360 di kontak yang tersedia.