10 Jenis Bonsai Ini Cocok Untuk Apartemen, No 5 Paling Unik!

by

|

|

Jenis Tanaman Pohon Bonsai Mini

Membudidayakan tanaman di apartemen adalah suatu aktivitias yang bisa menciptakan suasana baru serta memberikan udara segar di dalam ruangan. 

Salah satu tanaman yang seringkali dibudidayakan antara lain adalah bonsai. Pohon bonsai ini merupakan salah satu jenis tanaman yang memiliki kontur melengkung pada setiap sudut batangnya sehingga menjadi salah satu tanaman hias unik.

Bonsai merupakan sebuah tanaman kecil, lebih tepatnya tanaman rumahan, yang ditanam dalam pot kecil dan tumbuh menyerupai pohon besar sesuai dengan bentuk batang serta lekukannya. Tanaman ini berasal dari Jepang dan Cina, di mana pohon ini dirawat oleh perkumpulan Biksu pada tahun 1100an.

 Pada waktu itu, Bonsai merupakan simbol kebahagiaan dalam ajaran Buddha, sehingga hal ini membuat kelenteng di sana rutin memajang tanaman tersebut. Namun, pada zaman modern, masyarakat kian rajin berkebun tanaman Bonsai ini lantaran bentuknya yang unik dan mudah dirawat

Untuk lebih jelasnya, seluruh tanaman bisa menjadi bonsai tetapi bagaimana caranya menciptakan jenis tumbuhan tersebut? Kebetulan di bawah ini merupakan tips untuk Anda memahami budidaya menanam tanaman bonsai. Berikut ulasannya

Penggunaan Bibit

Dalam membudidaya tanaman, Anda harus menyeleksi bibit terbaik. Lalu, bagaimana menciptakan bibit bonsai terbaik agar menghasilkan tumbuhan jenis bonsai? Bibit tersebut harus sudah memiliki sebuah cabang, supaya menjadikan batang yang berlekuk cabang tersebut harus dipotong dan dililit oleh kawat. Setelah itu, kreasikan tanaman bonsai sedemikian rupa sesuai selera Anda.

Media Tanam

Perhatikan jenis pot dan tanah yang digunakan, umumnya desain bonsai yang unik dan indah tersebut bisa dihasilkan melalui media tanam seperti :

Pasir

Penggunaan pasir sebagai alat bercocok tanam ini sangat berguna, karena media tanam ini mampu menghantarkan air dengan mudah dan menyerap air secara cepat tanpa harus menggenang terlebih dahulu dalam pot 

Tanah

Gunakan tanah berwarna hitam, pemilihan warna ini sangat umum digunakan pembudidaya pohon tersebut dikarenakan mampu menyerap air dengan cepat serta lebih membuat tanaman cepat subur. 

Humus

Bila tidak ingin terjadinya pelapukan atau gugur secara instan, pemilihan humus sebagai media bisa menjadi alternatif untuk Anda. Proses pelapukan dari tanaman tersebut akan memakan waktu yang lama dengan media ini 

Baca juga: Tutorial: Step by Step Membuat Terrarium untuk Segarkan Ruang Apartemen

Kriteria Bibit Bonsai

Saat memilih bibit yang ideal, perhatikan jenisnya yang sesuai dengan cara bonsai berkembangbiak. Seperti apa kriteria bibit yang tepat untuk tanaman bonsai? 

Bibit Dikotil

Jenis bibit ini memiliki kepingan dua yang memiliki batang keras serta mempunyai kambium. Meskipun bibit monokotil bisa digunakan, namun kebanyakan tanaman bonsai menjadi lebih pas secara proporsional dan lebih indah dalam lekukan berkat bibit dikotil 

Tumbuh Berjangka Panjang 

Tanaman bonsai mampu bertumbuh dengan jangka waktu yang terbilang sangat panjang, hal ini disebabkan berkat estetika seni yang ada di bibit dikotil sehingga mampu bertahan puluhan hingga ratusan tahun 

Bibit Tanaman Kuat

Umumnya, batang dari pohon bonsai ini merupakan jenis terkuat dari segala kondisi. Dari jenis media tanam manapun, bonsai bisa beradaptasi. Selain itu, mampu bertahan hidup di segala cuaca, seperti panas terik dan hujan lebat

Memelihara Tanaman Bonsai

Kalau boleh jujur, memelihara tanaman bonsai tidak terlalu sulit, kok! Bahkan cara perawatannya terbilang sangat mirip dengan tumbuhan lainnya. Air yang digunakan pastinya harus tawar, bersih, serta tidak boleh berlumpur. 

Penggunaan taman bonsai di dalam ruangan tidak hanya memberikan nuansa sejuk, tetapi juga berperan dalam mempercantik ruangan. Jika Anda ingin mengetahui rekomendasi tanaman bonsai yang bagus dan cocok untuk mempercantik ruangan, artikel ini memberikan pilihan jenis-jenis bonsai yang menarik dan cocok untuk Anda. Apa saja? 

1. Bonsai Bougenville

jenis bonsai bougenville

Banyak orang menyebutnya sebagai tanaman kertas. Spesies bernama Bougenvillia Glabra ini menghasilkan bunga berwarna merah muda dan ungu, sehingga bisa membuat ruangan menjadi ceria dan anggun. Meskipun daunnya terbilang tipis, tapi karena lebat dan lebih cepat tumbuh membuat tanaman ini menjadi lebih rimbun dan bisa membuat suasana ruangan menjadi lebih asri. 

2. Bonsai Beringin

jenis bonsai beringin

Siapa yang tidak pernah mengenal pohon beringin? Justru ini merupakan tanaman sejuta umat dikarenakan seringkali ditemukan baik ditempat umum maupun tempat tinggal. Nah, dengan bonsai beringin ini, situasi kamar tidak hanya indah saja melainkan juga menjadi asri. 

3. Maple Bonsai

jenis tanaman bonsai maple

Lebih akrab dikenal sebagai “bonsai Jepang” dikarenakan warnanya yang elegan serta membentuk beragam dedaunan indah. Selain itu, bonsai ini sangat menyukai sinar matahari karena dengan bantuan cahaya alami, mereka akan tumbuh subur. Tetapi, yang perlu digarisbawahi adalah jangan meletakkannya pada saat panas terik. Karena akan menyebabkan daun-daun tersebut menjadi kering. 

Baca juga: 10 Teknik Mudah Hidroponik, Nomor 2 Cocok Untuk Apartemen!

4. Bonsai Azalea

bonsai azalea

Satu lagi bonsai dari Jepang, yakni Bonsai Azalea. Tanaman ini memiliki dahan yang kokoh serta menghasilkan kelopak bunga berwarna merah muda cantik. Jenis bonsai ini akan terus subur jika kelembaban tanah terjaga. 

5. Bonsai Anggur

bonsai anggur

Bagaimana bila Anda adalah pembuat wine? Tenang saja, kehadiran bonsai anggur ini akan menghasilkan buah-buah yang segar! Cukup sediakan bibit anggur, Anda tinggal tanam di pot dengan tingkat kelembaban tanah yang sedang. 

Niscaya, tempat tinggal Anda tidak hanya sejuk dan berwarna, tetapi sekaligus bisa berkebun anggur sambil menciptakan wine yang nikmat! 

6. Baobab Bonsai

jenis baobab bonsai

Jika ingin memiliki pohon bonsai yang sedikit besar, bonsai jenis Baobab boleh jadi pertimbangan Anda saat memilih tanaman. Bonsai asal Afrika ini bisa beradaptasi dengan pot jenis apapun dan sekaligus bisa bertahan dalam panas terik sekalipun. 

Namun, bila sudah datang musim dingin, segera taruh di tempat yang teduh dikarenakan Baobab menjadi mudah lapuk. 

7. Ficus Retusa Bonsai

ficus retusa

Pohon bonsai yang elegan ini merupakan pilihan populer dikarenakan mudah dibuat berbagai gaya. Selain itu, bila adanya kesalahan dalam penyiraman atau kelalaian saat menanam, bonsai ini tetap bertumbuh secara sempurna dan kokoh. 

Membudidayakannya juga tidak terlalu rumit, Anda bisa meletakkannya di terik matahari untuk berjemur. Jika sudah selesai, Anda bisa mengembalikannya di ruangan teduh. 

8. Bonsai Sakura

sakura tree

Tanaman yang berasal dari Jepang ini sangat cantik dan indah dipandang. Warnanya yang cerah bisa membuat suasana ruangan Anda menjadi segar dan mempesona. Yang menarik saat membudidayakan tanaman Sakura adalah daunnya yang bisa digunakan sebagai penguat rasa pada teh. Nikmat sekali! 

 

9. Dwarf Schefflera

dwarf schefflera

Bonsai ini merupakan jenis paling sering ditemui di kalangan masyarakat. Jenis Dwarf Schefflera ini bisa ditanam di mana saja karena batangnya tidak mudah kering dan sangat susah mati. Jadi, bonsai ini juga cocok bagi para pemula 

 

10. Bonsai Pinus

pohon bonsai

Siapa disini yang menyukai pinus? Selain menghasilkan dedaunan yang rindang, pinus ini juga terbilang sangat bagus sebagai tanaman penghias. Namun, perlu diketahui, untuk menanam tumbuhan ini diperlukan keahlian khusus karena perawatannya yang sulit. Sehingga kurang cocok bila dikhususkan bagi pemula 

Baca juga: 9 Cara Kreatif Membuat Taman Vertikal di Apartemen

Budidaya tanaman merupakan aktivitas yang terbilang sangat menyenangkan. Selain tidak membuat bosan, Anda juga berperan untuk menjaga suasana ruangan menjadi asri dan sejuk. Tetapi, bila menanam bonsai di dalam ruangan, Anda sudah menambahkan faktor untuk memperindah ruangan. 

Dari jenis tanaman bonsai di atas, umumnya sering dibudidayakan oleh penghuni yang hobi bercocok tanam. Apakah itu untuk yang tinggal di rumah saja? Bagaimana yang berdomisili di apartemen? Tenang saja! Banyak sekali apartemen menawarkan unit yang luas untuk menampung rak tanaman, kok! Coba cek website Jendela360! Sewa apartemen menjadi murah dan menyenangkan!

Cek Jendela360.com untuk mengetahui informasi harga sewa apartemen di Jakarta Selatan maupun cari informasi sewa apartemen di Bandung terlengkap se-Indonesia!

Artikel Lainnya