6 Rekomendasi Wifi Untuk Kantor Yang Bagus dan Berkualitas

by

|

|

Internet sudah menjadi kebutuhan primer bagi masyarakat luas, tak terkecuali masyarakat Indonesia. Selain sandang, pangan, dan papan, internet juga menjadi kebutuhan utama di era digital seperti sekarang ini. Internet juga dibutuhkan dalam semua hal, termasuk dalam pekerjaan. Perkantoran merupakan lini pekerjaan yang membutuhkan internet, oleh karena itu muncul provider wifi dan pasti pihak kantor menggunakan wifi untuk kantor yang bagus.

Di Indonesia sendiri, sektor pekerjaan yang fokusnya di kantor, sudah menggunakan wifi untuk kebutuhan internetnya. Namun, apa kantor Anda sudah menggunakan wifi untuk kantor yang bagus? Wifi yang bagus sangat dibutuhkan untuk bekerja, entah itu untuk melakukan video conference, meeting online, dan masih banyak lagi. Artikel ini akan memberikan informasi terkait wifi untuk kantor yang bagus yang bisa anda jadikan referensi provider wifi di kantor Anda, simak terus ya!

1. MyRepublic ID

MyRepublic Wifi Untuk Kantor Yang Bagus

MyRepublic ID merupakan provider internet atau wifi yang terkenal dan sudah mempunyai nama di Indonesia, khususnya di kota-kota besar seperti Jabodetabek, Medan, Palembang Semarang, Malang, dan Surabaya. MyRepublic menawarkan internet dengan kecepatan tinggi dan juga dengan harga yang terjangkau.

Provider ini bisa menjadi rekomendasi wifi untuk kantor yang bagus karena kecepatannya dan juga harga internetnya per bulan yang terjangkau dan tidak terlalu mahal. MyRepublic mempunyai 3 paket internet, yaitu Nova, Fast, dan Value. Harga untuk paket yang paling murah adalah sebesar Rp. 314.900 per bulan. 

2. Biznet

Biznet Internet Provider

Biznet merupakan provider internet yang sangat terkenal di Indonesia. Biznet Network sendiri sudah hadir di kota-kota besar di Indonesia, bahkan sudah sampai di pulau-pulau besar di Indonesia seperti Jawa, Kalimantan, Sumatera, dan Sulawesi. Biznet sendiri terkenal karena sudah menghandle hampir 63 kabupaten di pulau Jawa dan juga Bali, lalu 40 kota lainnya yang tersebar di pulau Sumatera, Jawa, Kalimantan, dan Sulawesi.

Biznet menjadi wifi untuk kantor yang bagus karena memang cakupannya yang luas, dan juga pilihan paket yang lengkap serta harga yang terjangkau per bulannya. Biznet menawarkan 3 paket internet, yaitu Biznet Home Internet, Biznet IPTV, dan Biznet Home Internet + Biznet IPTV. Harga ketiga paket tersebut berbeda-beda namun untuk yang termurah ada di Rp. 325.000 per bulan dengan kecepatan sampai 75 Mbps. 

3. First Media

First Media Provider Internet

First Media merupakan rekomendasi wifi untuk kantor yang bagus ketiga. First Media sendiri merupakan provider yang memberikan layanan internet dengan kecepatan internet yang mulai dari 15 Mbps per bulan. First Media menawarkan pilihan paket internet yang cukup banyak, dengan harga yang termurah yaitu Rp. 361.000 per bulan, anda bisa mendapatkan internet dengan kecepatan up to 15 Mbps, dan juga 121 TV channel.

Salah satu kelebihan dari First Media sendiri adalah First Media sudah mencakup banyak area dan daerah di Indonesia seperti Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Solo, Cirebon, Purwakarta, Semarang, Gresik, Kediri, Malang, Sidoarjo, Medan, dan juga Batam dan Bali. Dengan cakupan daerah seluas itu, bagi Anda yang kantornya ada di daerah-daerah tersebut, anda bisa menggunakan First Media. 

Baca juga : 6 Aplikasi Trading Terbaik Untuk Pemula dan Juga Professional

4. TransVision

Trans Vision Provider Internet

TransVision merupakan provider layanan internet yang awalnya hanya menyediakan layanan untuk langganan TV berbayar saja. Transvision memperluas layanannya menjadi penyedia layanan internet dengan harga yang terjangkau. Karena harganya yang terjangkau, TransVision masuk ke dalam rekomendasi wifi untuk kantor yang bagus di artikel ini.

Untuk harga dari layanan internet TransVision, dengan kecepatan up to 30 Mbps, Anda hanya perlu budget sekitar Rp. 269.000 saja per bulannya. TransVision juga menawarkan 4 paket internet yang berbeda yang menggunakan fiber optik. 

5. CBN

CBN wifi untuk kantor yang bagus

CBN merupakan provider internet yang menggunakan jaringan fiber optik di hampir seluruh paket atau layanan internet yang mereka berikan kepada pelanggannya. Untuk cakupan daerah sendiri, CBN sudah mencakup kota-kota besar dan daerah lainnya seperti Jabodetabek, Bandung, Palembang, Medan, Surabaya, Jember, Madiun, Malang, Semarang, Cirebon, Sidoarjo, dan juga Bali. Untuk Anda yang mempunyai kantor di daerah tersebut, Anda bisa menggunakan CBN sebagai layanan internet di kantor Anda.

CBN merupakan salah satu wifi untuk kantor yang bagus, karena mempunyai berbagai pilihan paket dan penawaran menarik dengan harga yang terjangkau. Internet dengan kecepatan up to 30 Mbps bisa Anda dapatkan dengan harga Rp. 299.000 per bulan. 

6. Groovy

Groovy Indonesia provider internet

Groovy merupakan provider internet dengan kecepatan internet yang tinggi yang sudah menggunakan jaringan fiber optik kepada para pelanggan dari Groovy dari tahun 2000. Nama dari Groovy sendiri sebelum di akuisisi oleh Andal Works adalah Nusanet. Groovy sendiri menyediakan paket internet dengan banyak fitur lainnya yang lengkap.

Groovy menawarkan 3 layanan untuk para calon pelanggannya, yaitu Unlimited Speed, Unlimited Data, dan juga Internet ditambah Free TV Kabel yang diberikan untuk pelanggan dari Groovy itu sendiri. Harganya sendiri terjangkau, yaitu dengan harga mulai dari Rp. 269.000 per bulan, Anda sudah bisa berlangganan internet dari Groovy ini. Saat ini Groovy hanya tersedia di Jabodetabek dan Bandung. 

Sekian rekomendasi dari Jendela360 tentang wifi untuk kantor yang bagus, semoga informasinya bermanfaat dan semoga bisa menjadi referensi untuk kantor Anda dalam mencari provider internet. Jika Anda sedang mencari apartemen dekat kantor, silahkan kunjungi website Jendela360 untuk mendapatkan apartemen yang Anda butuhkan.

Cari Apartemen di Luar Jakarta? Temukan di wilayah berikut:

Artikel Lainnya