Kecantikan wajah merupakan salah satu hal yang sangat penting bagi wanita. Maka dari itu tidaklah mengherankan jika klinik kecantikan banyak ditemukan pada berbagai daerah, termasuk klinik kecantikan di Jakarta Pusat.
Bagi Anda yang baru tinggal di sekitar Jakarta Pusat, berikut beberapa tempat kecantikan yang menyajikan kualitas terjamin dengan harga pas di kantong versi Jendela360.
1. Beautylogica
Klinik di Jakarta Pusat pertama yang perlu Anda kunjungi adalah Beautylogica. Sejak berdiri sejak tahun 2016, klinik ini cukup ramai dikunjungi para pelanggan. Kelebihan utama dari klinik tersebut ada pada bagian treatment yang memiliki enam jenis. Pertama adalah Facial Beautylogica Treatment, kedua tiga kali Facial Beautylogica Tratment, ketiga satu kali Facial Beautylogica Treatment ditambah Organic Peeling, selanjutnya adalah Injection Lyposis, Kelima adalah Slimming Cavitation, dan terakhir adalah Radio Frequency Treatment.
Jika kita berbicara secara rincinya, tahap pertama yakni Facial Beautylogica Treatment merupakan pembersihan wajah menggunakan masker, pemijatan, serta melakukan ekstraksi komedo yang menempel. Perawatan Organic Peeling untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Beberapa perawatan lainnya pun banyak menggunakan bahan-bahan yang alami.
Lokasi klinik Beautylogica terletak di daerah Tanah Abang atau bertetangga dengan Apartemen Sudirman Park. Untuk harga yang ditawarkan cukup murah lho. Cukup rogoh kocek mulai dari Rp 80.000 Anda sudah bisa mendapatkan pelayanan kecantikan terbaik.
- Alamat: Jl. Karet baru Barat 1 No. 14 A Jakarta Pusat
- Jam Buka : Setiap hari ( 10.00-20.00)
2. Taman Sari Royal Heritage
Klinik selanjutnya yang perlu Anda kunjungi adalah Taman sari Royal Heritage. Saat Anda pertama kali masuk ke tempat ini, Anda akan melihat berbagai ornamen kahas Jawa. Memang klinik kecantikan ini menggunakan cara perawatan kulit tradisonal ala Jawa sebagai metode utamanya.
Perawatan yang diberikan klinik kecantikan ini meliputi Treatment Biolifting facial. Manfaat yang didapatkan dari treatment tersebut adalah mengurangi keriput dan mengembalikan kulit wajah yang kusam. Perawatan lainnya yang ditawarkan klinik tersebut antara lain Gayatri Crystal Clear dan juga Physical Conditioning. Kedua treatment tersebut lebih fokus pada perawatan tubuh agar lebih langsing dan terlihat modis.
Harga yang diberikan klinik kecantikan ini tergolong pas di kantong. Mulai dari puluhan ribu hingga ratusan ribu saja. Harga tersebut bisa lebih murah jika Anda memilih harga promo yang sering diberikan pada waktu tertentu. Tempatnya sendiri ada di kawasan Tanah Abang. Jika Anda tinggal di Apartemen The Boulevard, maka jaraknya tidak terlalu jauh. cukup sekitar 1 KM saja Anda akan sampai ke tujuan.
- Alamat: Gading Bukit Indah Blok SC 02_03, Kelapa Gading, Jakarta Pusat
- Jam Buka: Setiap hari (09:00-21:00).
Baca juga: 5 Restoran di Jakarta Pusat yang Paling Murah Meriah
3. Trinity Medika Skin care
Ingin klinik kecantikan dengan berbagai sistem paketan? Cobalah ke Trinity Medika Skin Care. Di salah satu pusat kecantikan ini menawarkan berbagai macam paket perawatan yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Ada Lima paket yang ditawarkan, pertama adalah paket Acne 1, paket Acne 3, Paket RF Multipolar, Paket Slimming 1 dan paket Microdermabrasi. Untuk paket Acne 1 dan 3 perawatan yang dilakukan adalah berpusat di bagian jerawat, komedo, dan pengecilan pori-pori.
Paket RF Multipolar hanya fokus pada elastisitas kulit wajah, pembentukan kolagen yang baru, dan memperbaiki struktur wajah Anda. Pada Paket Slimming 1 sesuai dengan namanya, yakni teknik pelangsingan tubuh agar ideal. Metode yang dilakukan meliputi, pelelehan lemak serta penghancuran sel-sel lemak sehingga menjadi lebih encer dan dapat dibuang oleh tubuh. Sedangkan paket terakhir, yakni Microdermabrasi dapat mengatur serta memperkecil munculnya jerawat.
Lokasi Klinik kecantikan ini berada di sekitar Mangga Dua. Lebih tepatnya ada sekitar tiga menit dari Apartemen best western Mangga dua. Anda tidak perlu khawatir soal harga. Perpaketnya dibanderol sekitar Rp 200 ribuan hingga jutaan. Mahal murahnya treatment sangat bergantung pada paket yang Anda pilih.
- Alamat : Jl. Pangeran Jayakarta Blok E1 No. 12 Jakarta Pusat.
- Jam Buka : Setiap Hari (09.00-21.00)
Baca juga: 6 Cafe Di Jakarta Pusat yang Asik Buat Tempat Nongkrong
4. Vivi Omayda House of Beauty
Untuk Anda yang membutuhkan klinik kecantikan yang fokus untuk bagian wajah saja, Vivi Omayda ini bisa menjadi pilihan terbaik. Perawatan yang diberikan cukup banyak. Mulai dari pembersihan kotoran di wajah hingga pengencangan pori-pori di wajah.
Beberapa paket yang ditawarkan antara lain Facial Brightening Detox yang berfokus pada pembersihan racun di sekitar kulit wajah. Selain dibersihkan, wajah Anda juga akan diberikan vitamin yang cukup lengkap dan tentunya memiliki banyak khasiat. Efek yang ditimbulkan dari perawatan ini adalah dapat mengembalikan kadar air pada kulit serta menutupi flek-flek di sekitar wajah.
Paket selanjutnya adalah HIFU Facial yang memanfaatkan ultrasound sehingga kulit kembali kencang serta kenyal tanpa harus melalui jalan operasi atau tanam benang. Perawatan ini bahkan bisa menembus lapisan kulit yang terdalam akan tetapi tidak sampai merusak permukaannya. Untuk melakukan perawatan kulit menggunakan HIFU Facial butuh waktu sekitar satu jam setengah saja.
Lokasi Klinik kecantikan ini ada di sekitar Thamrin. Lebih tepatnya bersebelahan dengan Apartemen Thamrin Residence. Jika Anda tinggal di sana, cobalah mampir ke klinik tersebut. Harga yang diberikan cukup terjangkau. Mulai dari Rp 200 ribuan hingga Rp 700 ribuan Anda sudah dapat menikmati perawatan kecantikan terbaik.
Baca juga: Daftar Harga Sewa Apartemen Jakarta Pusat Terlengkap Tahun 2019
Itulah 4 klinik kecantikan di Jakarta Pusat yang Kualitasnya teruji. Jika Anda sedang berada di Jakarta Pusat, jangan ragu untuk mengunjungi klinik-klinik tersebut. Terlebih bagi Anda yang tinggal di apartemen Thamrin Residence dan Sudirman Park, mencapai tempat-tempat tersebut bukanlah masalah.
Penulis & Editor: Elang Hendy Subrata & Prajodi Daris Andaru