Apa yang lebih menyenangkan daripada bersantai sore-sore di pinggir pantai sambil menikmati segelas minuman dingin? Kalau kamu sedang berada di Ancol dan bingung mencari tempat bersantai, kamu bisa coba berkunjung ke salah satu tempat nongkrong di Ancol yang akan kita bahas kali ini.
Lokasi pantai yang strategis dan mudah dijangkau menjadikan kawasan wisata Ancol cocok dijadikan tempat nongkrong bersama teman. Kamu tidak akan kesulitan untuk menemukan spot dengan view terbaik, karena di sepanjang pesisir pantai banyak berdiri cafe-cafe yang bisa kamu coba.
1. Segarra Ancol
Segarra Ancol tidak hanya berfungsi sebagai restoran mewah, tapi juga merupakan beach club yang memiliki pemandangan terbaik di sepanjang pesisir pantai Ancol. Jika kamu berkunjung ke sini, pilihlah tempat duduk di pinggir pantai. Tempat itu adalah spot terbaik untuk bersantai sore di Seggara Ancol sambil menyaksikan pemandangan sunset.
Untuk pilihan menu, Seggara Ancol memiliki daftar lengkap yang bisa kamu coba, mulai dari appetizer, sup, main course, snack & sandwich, pizza & pasta, oriental food, dessert, mocktails, kopi, jus, teh, dll.
- Lokasi: Jl. Lodan Timur, Taman Impian Jaya Ancol.
- Kisaran Harga: Rp30.000 – Rp600.000
- Jam Operasional: 12.00 – 24.00 WIB
2. Kafe Hoax
Walaupun namanya “hoax”, tempat nongkrong di Ancol yang satu ini benar-benar ada dan bisa dibuktikan kebenarannya! Kafe Hoax menawarkan berbagai hidangan unik dengan harga yang relatif terjangkau, bahkan tergolong sangat murah mengingat lokasinya berada di kawasan wisata terbesar.
Kafe Hoax juga masih tergolong baru, lokasinya terletak di bibir pantai Ancol Lagoon. Suasana cafe pun cukup nyaman, bangunannya didominasi oleh unsur kayu. Hal menarik lainnya yaitu nama-nama menu, ada Nasi Goreng Rendang Nendang, Nasi Goreng Cakalang Kabur, Cendol Bacok, Kelapa Agak Lemon, Kelapa Susu Kerbau, dan Tahu Moza Ga Rella. Hidangan-hidangan unik itu hanya dibanderol mulai dari 8 ribu sampai 29 ribu rupiah saja!
- Lokasi: Pantai Ancol Lagoon, Taman Impian Jaya Ancol.
- Kisaran Harga: Rp8.000 – Rp29.000
- Jam Operasional: 10.00 – 22.00 WIB
3. Columbus Cafe
Columbus cafe adalah salah satu tempat nongkrong di Ancol dengan view terbaik. Nuansa ambience terasa kental terutama pada sore menjelang malam hari. Tempat ini cocok untuk bersantai bersama banyak orang atau pun seorang diri. Konsep outdoor yang diusung memungkinkan pengunjung untuk bisa menyaksikan langsung pemandangan laut lepas sambil menikmati hidangan.
Menu yang ditawarkan Columbus Cafe tersedia cukup lengkap. Ada pun pilihan paket hemat yang terdiri dari nasi ayam + air mineral, nasi ayam + kentang goreng + soft drink, dll. Dan untuk minuman, kamu bisa coba olahan kopi Vietnam Drip, Pink Lady, atau Taro Jelly.
- Lokasi: Pantai Ancol Lagoon, Taman Impian Jaya Ancol.
- Kisaran Harga: Rp5.000 – Rp100.000 per orang
- Jam Operasional: 10.00 – 02.00 WIB
4. 33 Degrees Rooftop Lounge & Bar
Dari namanya saja mungkin sudah bisa ditebak kalau tempat nongkrong di Ancol ini terletak di puncak gedung dengan area terbuka. 33 Degrees Rooftop Lounge & Bar berada di lantai 33 Hotel Aston Marina Ancol. Tempat ini memiliki sentuhan bohemian yang sangat kental, dengan furnitur yang didominasi warna biru dan putih. Keunikan lainnya bisa kita lihat dari pemandangannya, dimana pengunjung bisa menikmati pemandangan lautan dan perkotaan sekaligus.
Lounge berkapasitas 500 orang ini menawarkan hidangan utama berupa tapas food dan beberapa western food sebagai maincourse. Tersedia juga beraneka racikan mocktail, cocktail, dan wine. Harga minuman berkisar antara 48 ribu sampai 150 ribu rupiah per porsi.
- Lokasi: Jl. Lodan Raya, Taman Impian Jaya Ancol.
- Kisaran Harga: Rp100.000 – Rp200.000 per orang
- Jam Operasional: 15.00 – 01.00 WIB
Baca juga: 7 Restoran di Ancol Dengan Konsep Unik, Cocok untuk Instagram Kamu
5. Le Bridge
Le Bridge adalah salah satu cafe paling ikonik yang memiliki spot pemandangan pantai terbaik di Ancol. Cafe ini terletak di tengah-tengah perairan yang dihubungkan melalui sebuah jembatan panjang, oleh sebab itu cafe ini dinamakan “Le Bridge” yang berarti jembatan. Tempat ini juga sering dijadikan spot selfie oleh para wisatawan.
Cafe ini menawarkan beraneka menu mancanegara yang sangat menggugah selera. Tersedia berbagai olahan spaghetti, pasta, burger, dan juga minuman-minuman segar seperti Green Tea Milk Shake yang patut kamu cicipi!
- Lokasi: Jl. Lodan Timur, Beach Pool, Taman Impian Jaya Ancol.
- Kisaran Harga: Rp20.000 – Rp230.000
- Jam Operasional: 07.00 – 23.00 WIB
6. The PIER by Kalaha
Cafe yang satu ini memiliki konsep unik yang cukup menarik perhatian. Pengunjung yang datang akan merasa seolah-olah sedang berada di dek kapal. Furnitur di dalam maupun di luar ruangan didominasi oleh unsur kayu, dengan sedikit tambahan tali rambang dan jaring-jaring sebagai ornamen.
Untuk menu, The PIER menawarkan hidangan mancanegara sebagai main course. Beberapa diantaranya adalah pizza, fish platter, calamari, milkshake, dan ice lychee tea. Selain itu, lokasi bangunan yang bersisian langsung dengan perairan akan membuat suasana disini semakin khas.
- Lokasi: Jl. Pantai Indah, Putri Duyung, Taman Impian Jaya Ancol.
- Kisaran Harga: Rp40.000 – Rp240.000
- Jam Operasional: 10.00 – 22.00 WIB
Baca juga: Rekomendasi 7 Mall di Ancol dengan Pilihan Belanja Terlengkap
7. Allianz Ecopark
Selain nongkrong di cafe pinggir pantai, di Ancol juga terdapat lapangan hijau terbuka untuk kamu yang ingin bersantai sekaligus melihat-lihat beraneka jenis tanaman pesisir. Allianz Ecopark, yang dulunya merupakan Padang Golf Ancol telah dirubah menjadi kawasan hijau yang terbagi menjadi beberapa zona. Antara lain Eco Care, Eco Nature, Eco Art, dan Eco Energy.
Pengunjung tidak hanya bisa bersantai sambil menikmati pemandangan hijau, disini kita bisa sekaligus mengeksplorasi pengetahuan tentang dunia botani dan lingkungan hidup dengan pendekatan yang menyenangkan. Terdapat sejumlah wahana petualangan yang bisa dicoba, yaitu Paintball, Rumah Lebah, Outbondholic, Learning Farm, dll.
- Lokasi: Jl. Lodan Timur No.7, Taman Impian Jaya Ancol.
- HTM: –
- Jam Operasional: 06.00 – 18.00 WIB
Lokasi Terdekat dari Ancol
Demikianlah rekomendasi 7 Tempat Nongkrong di Ancol yang bisa kamu coba. Lokasi 7 tempat di atas bisa dijangkau dengan mudah dari apartemen terdekat di kawasan Ancol, seperti apartemen Ancol Mansion, Mediteran Marina Ancol, atau Northland Ancol Residence.
Melalui Jendela360, kamu bisa mendapatkan kemudahan cicilan apartemen hingga 12 kali angsuran tanpa perlu bayar satu tahun dimuka! Kunjungi Jendela360 untuk mencari informasi lengkap tentang apartemen idamanmu. Dengan teknologi pencitraan 360 derajat, kamu bisa melihat secara lebih detail setiap sudut apartemen. Ayo temukan apartemen idamanmu sekarang juga!
Penulis & Editor: Hengky NT & Prajodi Daris Andaru