Sewa Apartemen Unfurnished di Daan Mogot

Jalan Daan Mogot merupakan salah satu jalur utama yang menghubungkan Jakarta dengan wilayah sekitarnya. Nama jalan ini diambil dari seorang pahlawan nasional dan membentang dari Jakarta Barat hingga Tangerang. Sebagai salah satu jalan penting di Jakarta, Daan Mogot beroperasi sepanjang hari tanpa henti.

Bertempat tinggal di sekitar kawasan ini dapat menjadi pilihan tepat bagi Anda yang ingin mempersingkat waktu perjalanan ke tempat kerja atau lokasi lainnya. Dengan wilayah yang sudah berkembang, akses mudah, dan fasilitas umum yang lengkap, menyewa apartemen di sekitar Daan Mogot menjadi pilihan yang menguntungkan.

Apartemen tipe unfurnished di Daan Mogot menjadi pilihan menarik bagi Anda yang membutuhkan hunian fleksibel dan praktis. Harga sewanya biasanya lebih terjangkau dibandingkan dengan tipe apartemen lainnya. Penasaran dengan apartemen unfurnished di Daan Mogot? Berikut penjelasannya!

 

Apa itu Apartemen Unfurnished?

Saat mencari apartemen untuk disewa, Anda akan menemukan dua jenis unit, yakni furnished dan unfurnished. Apartemen furnished sudah dilengkapi dengan perabotan, sementara apartemen unfurnished disewakan tanpa perabotan. Dengan kondisi unit kosong, Anda perlu menyediakan sendiri perabotan seperti tempat tidur, sofa, TV, lemari, dan meja makan.

Keuntungan Sewa Apartemen Unfurnished di Daan Mogot

Meskipun apartemen unfurnished mengharuskan Anda untuk melengkapi dengan perabotan sendiri, ada beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan, seperti:

  • Kebebasan penuh dalam mengatur ruangan: Dengan unit kosong, Anda bisa mendekorasi ruangan sesuai keinginan dan kebutuhan. Gaya desain seperti minimalis, japandi, atau gaya lainnya bisa diterapkan. Anda dapat menata furniture sesuai keinginan dan menyesuaikan ruangan untuk kebutuhan spesifik, misalnya membuat ruang kerja pribadi.
  • Biaya sewa lebih rendah: Biasanya, apartemen unfurnished memiliki biaya sewa yang lebih murah dibandingkan unit furnished. Karena Anda hanya menyewa ruangan tanpa perabot, harga sewanya lebih terjangkau. Walaupun harus membeli perabotan sendiri, perabot tersebut bisa digunakan kembali di tempat lain saat Anda pindah.
  • Tidak perlu khawatir tentang kerusakan perabot: Di unit furnished, kerusakan perabot dapat dikenakan denda karena bukan milik Anda. Namun di apartemen unfurnished, Anda tidak perlu khawatir karena perabotan yang digunakan sepenuhnya milik Anda.

 

Kisaran Harga Sewa Apartemen Unfurnished di Daan Mogot

Biaya sewa apartemen unfurnished di Daan Mogot beragam, tergantung pada lokasi, jenis unit, ukuran, kualitas, dan fasilitas yang disediakan. Berikut adalah kisaran harga sewa unit unfurnished di beberapa apartemen di Daan Mogot:

  1. Apartemen Daan Mogot City: Mulai dari Rp 2.2 jutaan per bulann
  2. Apartemen Green Park View: Mulai dari Rp 1.4 jutaan per bulan
  3. Apartemen Vittoria Residence: Mulai dari Rp 3.3 jutaan per bulan
  4. Apartemen Centro City: Mulai dari Rp 1.5 jutaan per bulan
  5. Apartemen Padina SOHO Residence: Mulai dari Rp 2.5 jutaan per bulan

 

Tips Memilih Apartemen Unfurnished di Daan Mogot

Memilih apartemen untuk disewa memerlukan pertimbangan yang matang. Selain memilih jenis unit, ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum menyewa apartemen. Berikut ini beberapa tips dalam memilih apartemen unfurnished di Daan Mogot:

  • Lokasi dan akses transportasi: Pilih apartemen yang strategis dan mudah dijangkau, dekat dengan tempat kerja atau kampus untuk mempermudah mobilitas harian.
  • Fasilitas yang disediakan: Meski unit tanpa perabot, perhatikan fasilitas apartemen seperti gym, kolam renang, atau keamanan 24 jam.
  • Pelajari kontrak sewa: Baca dengan cermat isi kontrak sewa dan pahami semua syaratnya, termasuk biaya tambahan seperti listrik, air, dan pemeliharaan. Jika ada yang tidak jelas, jangan ragu untuk menanyakannya pada pengelola apartemen.

 

Rekomendasi Apartemen Unfurnished di Daan Mogot

Beberapa apartemen berikut bisa menjadi referensi bagi Anda yang mencari apartemen unfurnished di Daan Mogot:

  1. Daan Mogot City: Daan Mogot City merupakan kawasan superblock yang menggabungkan apartemen dengan pusat perbelanjaan, area ritel, sarana hiburan, dan fasilitas lainnya. Lokasinya yang berada di tepi Jalan Daan Mogot memberikan akses yang sangat mudah untuk penghuninya. Apartemen ini juga berlokasi dekat dengan Stasiun KRL Rawa Buaya dan Kalideres.
  2. Centro City: Centro City menawarkan kualitas tinggi dengan fasilitas berstandar internasional. Lokasinya sangat strategis. Selain akses langsung dari Jalan Daan Mogot, Apartemen Centro City juga sangat dekat dengan Stasiun KRL Pesing. Apartemen ini cocok bagi mahasiswa dan pekerja karena harga sewanya yang terjangkau.
  3. Green Park View: Green Park View adalah pilihan lain bagi Anda yang mencari apartemen dengan akses mudah. Apartemen ini memiliki akses langsung ke Jalan Daan Mogot dan berada kurang dari 3 km dari Stasiun KRL Rawa Buaya, yang bisa dijangkau dalam kurang dari 10 menit dengan kendaraan. Fasilitas yang tersedia juga lengkap, mulai dari minimarket, laundry, ATM, hingga kolam renang.

 

Kesimpulan

Menyewa apartemen tipe unfurnished di Daan Mogot bisa menjadi pilihan ideal untuk mendapatkan hunian berkualitas di lokasi premium. Dengan kebebasan mendekorasi sesuai keinginan dan menata furnitur, Anda dapat menikmati kenyamanan dari apartemen tanpa perabot. Biayanya pun lebih terjangkau. Sewa apartemen unfurnished di Daan Mogot untuk kenyamanan dan fleksibilitas maksimal!

Ulasan Apartemen Unfurnished Terbaru di
Daan Mogot

4/5.0

1 Ulasan

thumbs

Middle Floor 2BR Apartment with View at Green Park View Apartment

Mega Putri, 09/09/2024

Suka banget tinggal di apartemen Green Park View , lingkungan tenang.