Sewa Apartemen di
Kuningan

Apartemen
Unit
Deskripsi

Apartemen di Kuningan

Unit Tersedia

Disewa

Dijual

Ulasan Terbaru Apartemen di Kuningan

Loading ...

Pertanyaan Umum Tentang Kuningan


Harga sewa apartemen di Kuningan berkisar dari Rp4.500.000 - Rp25.500.000 per bulan

Apartemen baru di Kuningan adalah Branz Mega Kuningan dan Newton Ciputra World 2.

Apartemen dekat Kuningan City adalah Denpasar Residence (130 meter), Ambassador Apartment (300 meter) dan Kuningan Place (2,1 km).

Apartemen yang ada di Karet Kuningan yaitu Kuningan City Denpasar Residence, Ciputra World 2 Apartment, Taman Rasuna, Aston Rasuna, The Wave Apartment, Somerset Grand Citra Kuningan, Bellagio Residence dan Puri Casablanca.

Apartemen di Mega Kuningan yaitu South Hills Apartment, Bellagio Mansion, dan Grove Apartment.
district thumbnail

Kuningan

Panduan Anda dalam menyewa di Kuningan

Kuningan merupakan salah satu kawasan bisnis di Jakarta dan juga merupakan salah satu bagian dari Segitiga Emas Jakarta yang mencakup Jalan Rasuna Said, Jalan Jendral Sudirman, dan Jalan Jendral Gatot Subroto. Sejak tahun 1980an, kawasan Kuningan mengalami perkembangan yang sangat pesat. Sampai saat ini, Kuningan telah bertransformasi menjadi denyut nadi kota dengan banyaknya industri yang tumbuh seperti ritel, perumahan, hiburan, serta kuliner. Dua kawasan bisnis utama seperti Mega Kuningan dan Rasuna Epicentrum menjadi bukti bahwa Kuningan merupakan salah satu tempat penting di Jakarta. Kuningan juga dikenal sebagai wilayah dimana beberapa kantor kedutaan besar berdiam, diantaranya: Kedubes (Kedutaan Besar) Australia, Malaysia, Inggris, Republik Rakyat Tiongkok, Yunani, Uni Emirat Arab, Rusia, Bangladesh, Thailand, Austria, Qatar, Pakistan, Aljazair, Denmark, dan Norwegia.

Sejarah

Pada masa lampau, Kuningan dikenal sebagai tempat peternakan sapi penghasil susu segar. Banyak penduduk yang memiliki peternakan sapi di sekitar rumahnya dan memiliki pekarangan rumput yang cukup luas. Selain berprofesi sebagai peternak sapi, penduduk Kuningan tempo dulu juga sebagian berprofesi sebagai penjual tahu dan menjualnya hingga ke daerah Menteng. Dalam buku “212 Asal Usul Djakarta Tempo Doeloe” karangan Zaenuddin HM, nama Kuningan berasal dari banyaknya warga asal Kuningan, Jawa Barat yang tinggal di kawasan ini dan menetap hingga punya anak dan keturunan, sehingga orang-orang di Jakarta tempo dulu menyebutnya kawasan Kuningan. Nama tersebut masih dipakai sampai sekarang dimana Kuningan telah menjelma dari yang semula rawa dan hutan lebat menjadi kawasan yang cukup elit dan terkenal berkat banyaknya perkantoran, perumahan, apartemen, pusat perbelanjaan modern, hingga pusat gaya hidup masyarakat urban.

Apartemen di Kuningan

Kuningan dikenal sebagai lokasi banyak kantor kedutaan besar negara asing serta didominasi oleh area perkantoran. Sejumlah apartemen di Kuningan seperti Verde Residence, apartemen The Wave, dan Ambassade Residence dapat menjadi solusi bagi penghuni kota Jakarta yang ingin terhindar kemacetan dan juga lebih cepat menuju tempat beraktivitas, menikmati sarana hiburan, serta memenuhi kebutuhan lainnya.

Kuningan merupakan kawasan segitiga emas Jakarta yang jadi incaran banyak orang. Para pemilik bisnis dan profesional muda memilih hunian di kawasan Kuningan, antara lain karena tuntutan mobilitas dan kedekatan lokasi apartemen dengan gedung perkantoran tempat mereka bekerja agar konsentrasi dan fokus kerja bisa tetap optimal.

Para pengembang properti melihat ini sebagai sebuah potensi pasar yang menjanjikan, sehingga bermunculan apartemen di Kuningan seperti apartemen Ambassador 2 dan apartemen Aston Rasuna. Maraknya pembangunan apartemen di Kuningan memperkuat bukti jika kawasan ini adalah salah satu pusat bisnis terbesar di Indonesia.

Wisata / Hiburan

Kuningan menyimpan banyak sekali tempat-tempat wisata yang bisa dijadikan sebagai hiburan sekaligus penghilang rasa penat dan lelah. Mulai dari wisata belanja, wisata malam hingga wisata seni budaya bisa ditemukan disini. Beberapa tempat wisata belanja sekitaran Kuningan diantaranya adalah Ciputra World Lotte Shopping Avenue dan Pacific Place.

Ciputra World Lotte Shopping Avenue merupakan salah satu mall besar di kawasan Kuningan. Dengan konsep yang sangat mirip dengan mall-mall di Korea Selatan, Lotte Shopping Avenue menyediakan beragam anchor tenant ternama mulai dari hiburan, kuliner, fashion, supermarket, hingga elektronik yang menawarkan pengalaman wisata belanja seru bagi pengunjungnya.

Bergeser sedikit ada Kuningan City Mall yang menjadi “the new darling” destinasi wisata belanja sekaligus jalan-jalan di Jakarta. Kuningan City Mall merupakan salah satu bagian dari sebuah kawasan terpadu Kuningan CIty yang memadukan mall, dua tower apartemen (Kuningan City-Denpasar Residence), dan satu gedung perkantoran (AXA Tower). Mall setinggi enam lantai ini menyediakan beragam tenant anchor terkenal mulai dari hiburan, kuliner, convenience store, hingga fashion.

Bagi pecinta hiburan malam atau nightlife, bisa mendatangi Exodus yang berlokasi di Kuningan City Mall. Exodus Club berada di lantai lima mall Kuningan City. Tempat yang nyaman serta hiburan dari DJ internasional menjadi garansi yang diberikan Exodus bagi pengunjung setianya.

Kuliner

Perburuan kuliner di Kuningan juga menjadi salah satu kegiatan wajib apabila tengah berada di kawasan ini. Beberapa kuliner “legendaris” pun dapat ditemukan di Kuningan, diantaranya Bakmie Setiabudi dengan menu andalan Bakmi Goreng Special, Nasi Goreng Teri, dan Kwetiau Goreng Seafood dengan harga masing-masing Rp. 20.000 per porsinya.

Ada lagi restoran Mbah Jingkrak yang mengusung menu makanan khas Jawa namun dengan sajian yang unik, seperti menu yang direkomendasikan diantara lain Ayam Rambut Setan (menu ayam ungkep super pedas dengan cabai merah dan daun kemangi), Sambal Demit (sambal super pedas), dan Es Surga (es dengan campuran daging kelapa muda dan sirsak serta sedikit perasan jeruk lemon) dengan harga mulai dari Rp. 25.000 per porsi.

Transportasi

Sebagai kawasan bisnis, transportasi umum di Kuningan sudah menjadi bagian dan tak bisa dipisahkan. Bermacam jenis transportasi umum dapat ditemukan di kawasan Kuningan mulai dari Angkutan Kota (Angkot), taksi, bus, TransJakarta, kereta api, hingga transportasi berbasis aplikasi online.

Jika memilih menggunakan angkot atau bus kota, harap perhatikan nomor atau jurusan yang tertera pada angkot yang akan digunakan atau bisa bertanya pada sopir atau kondektur angkot. Rata-rata tarif angkot/mikrolet/bus kota yang melalui Kuningan berkisar antara Rp.4000-Rp.6500. Sedangkan, untuk halte Transjakarta di sekitaran Kuningan ada halte busway Karet Kuningan, Patra Kuningan, Kuningan Timur, Setiabudi Utara AINI, dan GOR Sumantri. Untuk stasiun kereta api terdekat adalah Stasiun Kereta Sudirman.

© 2021 Jendela360. All rights reserved.